Profil Maaike Ira Puspita, Adik Ipar Iwan Bule Calon Wakil Presiden AFF

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 25 Oktober 2022 | 23:00 WIB
Profil Maaike Ira Puspita, Adik Ipar Iwan Bule Calon Wakil Presiden AFF
Wasekjen PSSI, Maaike Ira Puspita. (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Sekjen (Wasekjen) PSSI, Maaike Ira Puspita, mencuri perhatian publik sepak bola Tanah Air. Dia resmi maju dalam pemilihan Wakil Presiden AFF periode 2022-2026.

Dikutip dari laman Aseanfootball.org, nama Maaike terdaftar dalam dua kategori. Pertama sebagai wakil presiden, lalu perwakilan anggota perempuan.

Kongres Biasa AFF akan digelar pada 14 November 2022 di Kamboja. Selain memilih kepengurusan baru, akan juga dilaporkan beberapa agenda pertanggungjawaban.

Adapun sebelumnya wakil Indonesia di AFF adalah Ratu Tisha Destria yang menjabat sebagai Wakil Presiden AFF. Meski Tisha tak lagi di PSSI, namun jabatannya masih melekat di AFF.

Baca Juga: Pasoepati Dukung Penuh Rencana Persis Dorong PSSI Gelar KLB

Seperti diketahui Ratu Tisha Destria mundur dari jabatannya sebagai Sekjen PSSI pada akhir 2019. Ia dipilih menjabat wakil presiden pada Kongres AFF 2018.

Lantas, siapa sebetulnya Maaike Ira Puspita ini? Berikut ulasan profil singkatnya.

Profil Maaike Ira Puspita

Maaike Ira Puspita bisa dibilang merupakan sosok baru di dunia sepak bola Tanah Air. Dia ditunjuk sebagai Wasekjen PSSI pada Januari 2020.

Ia adalah istri dari Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Muhammad Sandy Hermawan. Lantas, ada hubungan apa antara ketiganya? Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, Ketua Umum PSSI saat ini, merupakan kakak kandung dari Sandy Hermawan.

Baca Juga: PSIS: KLB Harus Sesuai Statuta jika Memang Harus Digelar!

Penunjukkan ini guna membantu Ratu Tisha Destria dalam menjalankan tugas di bagian administrasi dan kegiatan lain dalam struktur kesekjenan PSSI. Awal keterlibatannya, Maaike Ira Puspita diminta untuk mendampingi Sekjen PSSI menghadapi gelaran Piala Dunia U-20 2021.

Meski pada akhirnya gelaran Piala Dunia U-20 harus diundur ke tahun 2023, peran Maaike untuk mengawal ajang besar di Indonesia ini cukup vital.

Hal ini selaras dengan ambisi besar yang dimiliki oleh Maaike Ira Puspita untuk sepak bola Indonesia.

Maaike Ira Puspita berharap skuad Garuda dapat selalu menampilkan yang terbaik dan bisa meningkatkan prestasi baik di tingkat Asia Tenggara, Asia, dan tingkat dunia.

Kini di tengah-tengah PSSI yang sedang menjadi sorotan akibat tragedi di Stadion Kanjuruhan, Maaike Ira Puspita muncul memberi kabar mengejutkan. Dia resmi maju dalam pemilihan Wakil Presiden AFF periode 2022-2026. 

[Aditia Rizki]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI