Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong sempat menyatakan bahwa Turki adalah salah satu tempat paling sempurna untuk skuad Garuda Nusantara menjalani pemusatan latihan alias training camp (TC) karena cuaca dan fasilitas pendukung yang baik.
Selama menjalani TC di Turki, Timans Indonesia U-20 salah satunya harus berkutat dengan adaptasi cuaca dingin sekitar 20 derajat saat menjalani latihan.
Shin Tae-yong menyebut suhu tersebut sangat ideal untuk para pemainnya berlatih. Namun, terkini, tak semua penggawa Garuda Nusantara yang terbiasa dengan udara dingin di negara berjuluk Negeri Dua Benua tersebut.
Salah satu emain Timnas Indonesia U-20 yang masih terkendala adaptasi cuaca di Turki adalah Arkhan Fikri. Pemain Arema FC itu menyebut suhu udara di sana cukup dingin.
Baca Juga: Selain Turki, Timnas Indonesia U-20 akan Hadapi Moldova dan Antalyaspor
"Adaptasi paling masalah cuaca ya. Kalau cuaca kan beda sama Indonesia. Kalau di sini mungkin lebih dingin daripada Indonesia," kata Arkhan Fikri dilansir dari laman PSSI, Senin (24/10/2022).
Timnas Indonesia U-20 sudah satu pekan menjalani pemusatan latihan di Antalya, Turki. Dalam sehari, Marselino Ferdinan Cs berlatih dua kali, pada pagi dan sore hari.
Latihan pada pagi hari berlangsung di gym, sementara sore harinya berlatih di Lapangan Kempinski Hotel The Dome.
"Menu latihannya kami di pagi biasanya ada gym. Di sore kami di lapangan biasanya latihan passing, koordinasi, sama taktikal gitu," pungkasnya.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia U-20 saat ini sedang menjalani Training Camp (TC) di Eropa. Salah satu negara yang dituju adalah Turki.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2023 Tergantung Shin Tae-yong
Sebanyak 34 pemain dijadwalkan mengikuti pemusatan latihan ini. Setelah TC di Turki selesai, tim asuhan Shin Tae-yong ini akan bergeser ke Spanyol.
TC Timnas Indonesia U-20 di Turki digelar sampai 4 November. Setelah itu, TC dilanjutkan di Spanyol hingga 4 Desember 2022.
Kegiatan ini digelar sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada Maret mendatang. Lalu, puncaknya adalah Piala Dunia U-20 pada Mei 2023 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.