Suara.com - Ballon dOr 2022 yang direbut nama baru Karim Benzema bisa dibilang merupakan bukti era duo megabintang Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo memang benar-benar telah berakhir.
Messi dan Ronaldo adalah dua nama peraih penghargaan indivial prestisius untuk pemain terbaik dunia tersebut sejak 2007, kecuali 2018 saat diraih Luka Modric.
Messi adalah pengoleksi Ballon dOr terbanyak dengan tujuh trofi, diikuti Ronaldo dengan lima.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, France Football selalu memulai Ballon d'Or dengan merilis daftar 30 pemain terbaik yang masuk nominasi. 30 nama inilah yang dianggap sebagai pemain-pemain terbaik di dunia.
Baca Juga: Raih Ballon d'Or 2022, Karim Benzema Sebut Zidane dan Ronaldo Jadi Inspirasi
Nahasnya, kali ini tidak ada nama Lionel Messi dalam daftar tersebut. Artinya performa Messi musim lalu dianggap tidak cukup bagus atau bahkan mengecewakan.
Ini jadi pertama kalinya sejak 2005, Messi gagal masuk nominasi 30 besar peraih Ballon d'Or.
Berbeda dengan Messi, Cristiano Ronaldo masih masuk daftar Ballon d'Or 2022 kali ini, tapi berjarak terlalu jauh dari trofi. Ronaldo hanya sampai ke peringkat ke-20, bahkan tidak masuk 10 besar.
Ini juga jadi raihan peringkat terendah bagi Ronaldo di Ballon d'Or sejak 2005 silam.
Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang Ballon d'Or 2022: Karim Benzema Raih Trofi Bola Emas