Usir Persib Bandung hingga Persebaya dari Kandangnya, Menpora: Sudah Waktunya

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 17 Oktober 2022 | 13:14 WIB
Usir Persib Bandung hingga Persebaya dari Kandangnya, Menpora: Sudah Waktunya
Pemain Persebaya tertunduk lesu usai timnya hanya ditahan imbang Madura United dengan skor 2-2 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (14/8/2022). ANTARA/Moch Asim.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali menyebut memang sudah waktunya pemerintah "mengusir" beberapa klub Liga 1 2022-2023 dari kandangnya saat ini.

Hal itu, kata Zainudin Amali, harus dilakukan pemerintah lantaran stadion yang klub-klub itu tempati bakal segera direnovasi untuk kebutuhan Piala Dunia U-20 2023.

Piala Dunia U-20 2023 bakal menggunakan enam venue yaitu Stadion Gelora Bung Tomo, Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Stadion Gelora Sriwijaya dan Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Menpora Zainudin Amali bersama perwakilan PSSI melakukan peninjauan persiapan Piala Dunia U-20 2021 di Stadion Kapten I Wayan Dipta. [dok. Kemenpora].
Menpora Zainudin Amali bersama perwakilan PSSI melakukan peninjauan persiapan Piala Dunia U-20 2021 di Stadion Kapten I Wayan Dipta. [dok. Kemenpora].

Setidaknya, empat dari enam stadion itu saat ini menjadi kandang dari tim-tim Liga 1 2022-2023 yakni Persebaya Surabaya (Gelora Bung Tomo), Persib Bandung (Si Jalak Harupat), Bali United (Kapten I Wayan Dipta) dan Persis Solo (Manahan).

Baca Juga: PSIS Semarang Datangkan Pemain Muda Kroasia untuk Seleksi di Tengah Vakum Kompetisi

Rencana pemerintah merenovasi enam stadion tersebut membuat klub-klub itu mau tidak mau harus mencari kandang lain untuk dipakai mengarungi sisa musim Liga 1 2022-2023.

Khusus Persib Bandung, mereka Stadion Si Jalak Harupat sejatinya merupakan kandang alternatif mereka. Pangeran Biru sejauh musim ini menjadikan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai markas utamanya.

Menpora Zainudin Amali melakukan inspeksi kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sebagai salah satu venue putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023, Sabtu malam (15/10/2022). ANTARA/Hanif Nashrullah.
Menpora Zainudin Amali melakukan inspeksi kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sebagai salah satu venue putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023, Sabtu malam (15/10/2022). ANTARA/Hanif Nashrullah.

"Jadi kalau ditanya kesiapan, ini sebenarnya sejak 2021 sudah siap, karena pandemi ditunda. Dan kita izinkan stadion-stadion atau venue yang sudah disiapkan di enam kota itu untuk digunakan siapa saja yang akan menggunakan itu," kata Menpora Zainudin Amali dikutip dari laman resmi Kemenpora, Senin (17/10/2022).

"Tetapi sekarang sudah menjelang waktunya maka kita akan renovasi lagi bila masih ada yang kurang. Jadi tidak ada masalah sebenarnya," tambahnya.

Pernyataan Menpora Zainudin Amali membuat klub-klub yang menggunakan stadion bakal mengungsi ke tempat lain setidaknya selama sembilan bulan ke depan dari waktu renovasi hingga Piala Dunia U-20 2023 yang kick-off 20 Mei tahun depan, rampung pada 11 Juni 2023.

Baca Juga: Borneo FC Kembali Liburkan Skuad Sepekan Lebih

Menpora Zainudin Amali mengatakan sudah berkoordinasi dengan PSSI agar menyampaikan kepada Persib Bandung hingga Bali United maupun klub-klub Liga 2 dan Liga 3 yang menggunakan stadion-stadion di atas untuk segera pindah.

"Saya sudah sampaikan ke PSSI, dan menurut informasi PSSI sudah mengkomunikasikan dengan klub-klub bahwa Liga 1, Liga 2, bahkan jika ada Liga 3 untuk sementara demi kepentingan yang lebih besar tidak menggunakan, dan mereka sudah oke," kata Amali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI