Suara.com - Pep Guardiola andalkan Erling Haaland untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya melawan Liverpool hari ini di kandang Anfield.
Satu-satunya kemenangan City di kandang Liverpool sejak pengambilalihan Sheikh Mansour pada 2008 terjadi di Anfield tanpa penonton.
Aguero gagal mencetak satu gol pun di depan The Kop dalam sembilan percobaan untuk City dan dua lainnya untuk Atletico Madrid.
Namun kini Pep Guardiola tidak khawatir tentang kekuatan mental Haaland.
Baca Juga: Phil Foden Teken Kontrak dengan Manchester City Hingga 2027, Salah Satu Pemain Kunci Pep Guardiola
“Tantangan terbesar yang dimiliki Erling adalah beradaptasi di sini secepat mungkin - dan itu terjadi. Dia tidak punya pasangan. Ini adalah gaya hidup yang berbeda di sini di Inggris. Pada awalnya, ini adalah hal yang paling penting karena dengan begitu dia bisa menjadi dirinya sendiri," kata Pep Guardiola, dikutip dari Mirror.
City sudah unggul 13 poin dari tim yang telah menjadi ancaman terbesar mereka selama lima musim terakhir.
Pekan ke-11 kompetisi Liga Inggris 2022/2023 menghadirkan big match Liverpool vs Manchester City.
Liverpool, runner-up musim lalu, akan menjamu juara bertahan Manchester City di Stadion Anfield, Minggu (16/10/2022) malam ini pukul 22.30 WIB.
Melanjutkan performa apik musim lalu, Manchester City masih superior musim ini.
Baca Juga: Prediksi Liverpool vs Manchester City di Liga Inggris: Preview, Skor dan Susunan Pemain
Di liga domestik, Manchester City kini ada di peringkat kedua klasemen dengan raihan 23 poin dari sembilan pertandingan, hanya terpaut satu angka dari pemuncak klasemen Arsenal dengan jumlah pertandingan yang sama.