AC Milan dan Juventus Siap Bersaing untuk Bawa Pulang Rodrigo de Paul ke Serie A

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 13 Oktober 2022 | 21:31 WIB
AC Milan dan Juventus Siap Bersaing untuk Bawa Pulang Rodrigo de Paul ke Serie A
Ekspresi gelandang Atletico Madrid Rodrigo De Paul setelah timnya bermain imbang 0-0 lawan Club Brugge dalam pertandingan Grup B Liga Champions di Wanda Metropolitano pada 12 Oktober 2022. ANTARA/AFP/THOMAS COEX
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua klub raksasa Serie A, AC Milan dan Juventus, dikabarkan siap bersaing untuk mendapatkan Rodrigo de Paul dari Atletico Madrid.

Dilaporkan Football Espana, Kamis (13/10/2022), Rodrigo de Paul sudah tidak kerasan di Atletico Madrid. Penyebabnya, gelandang asal Argentina itu kesulitan menembus tim utama Los Colchoneros.

Sebagaimana diketahui, sudah satu musim lebih Rodrigo de Paul berseragam Atletico. Ia diboyong dari Udinese pada 12 Juli 2021 dengan meneken kontrak berdurasi lima tahun.

Gelandang Atletico Madrid asal Argentina Rodrigo De Paul (kanan) bersaing dengan bek Villarreal Alberto Moreno dalam pertandingan lanjutan Liga Spanyol antara Villarreal vs Atletico Madrid di stadion La Ceramica, Senin (10/1/2022) dini hari WIB.JOSE JORDAN / AFP.
Gelandang Atletico Madrid asal Argentina Rodrigo De Paul (kanan) bersaing dengan bek Villarreal Alberto Moreno dalam pertandingan lanjutan Liga Spanyol antara Villarreal vs Atletico Madrid di stadion La Ceramica, Senin (10/1/2022) dini hari WIB.JOSE JORDAN / AFP.

Pelatih Atletico Diego Simeone tertarik untuk memboyong de Paul menyusul kiprahnya bersama Timnas Argentina di Copa Amerca, di mana tim Tango keluar sebagai juara.

Baca Juga: Bima Sakti Kurang Cocok Tangani Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023, Ini Alasannya

Namun, setelah lebih dari setahun di Atletico, de Paul masih kesulitan memenangkan tempat di starting eleven. Musim ini de Paul baru empat kali turun sebagai starter dari 12 pertandingan yang dilakoni Atletico di semua kompetisi.

Kesulitan yang dialaminya di Atletico membuatnya menjadi tidak kerasan dan mulai bertingkah. Teranyar, ia dilaporkan terlambat pulang ke Madrid usai memperkuat Timnas Argentina bulan lalu.

Milan dan Juventus pun kabarnya terus memantau situasi de Paul, dan berharap Atletico akan memasukkan namanya di bursa transfer musim dingin Januari tahun depan.

Menurut laporan Mundo Deportivo, AC Milan dan Juventus sudah melirik de Paul sejak pemain 28 tahun itu masih bermain di Serie A bersama Udinese. Namun sayangnya, de Paul memilih meninggalkan Serie A dan kembali ke La Liga, di mana sebelumnya ia pernah memperkuat Racing Club dan Valencia.

Atletico memboyong de Paul dengan transfer sebesar 35 juta euro pada 2021 lalu. Mengingat performanya yang dianggap kurang di Atletico, AC Milan dan Juventus dikabarkan siap mengajukan tawaran minimal 30 juta euro ke Los Colchoneros.

Baca Juga: 5 Klub Top Eropa yang di Ambang Turun Kasta dari Liga Champions ke Liga Europa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI