Kronologis Ancaman Shin Tae-yong Mundur dari Pelatih Timnas Indonesia

Sebetulnya tak terlepas dari meletusnya Tragedi Kanjuruhan.
Ucapan Bela Sungkawa Shin Tae-yong (Senin, 3 Oktober 2022)
Dua hari setelah meletusnya Tragedi Kanjuruhan, Shin Tae-yong menyampaikan ucapan bela sungkawanya untuk seluruh korban dan keluarga yang ditinggalkan pada Senin (3/10/2022).
Ucapan bela sungkawa ini disampaikan juru taktik asal Korea Selatan itu melalui akun Instagram-nya. Dia mengunggah sebuah foto yang memuat pita hitam sebagai ekspresi duka.
Iwan Bule Tanggapi Tuntutan Pengunduran Diri (Senin, 3 Oktober 2022)
Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
Untuk kali pertama, Iwan Bule akhirnya memberikan tanggapannya soal tuntutan dari publik mengenai pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum PSSI.
Ketika itu, dia bilang, “Ya desakan semua orang bisa bicara apa saja,” kata purnawirawan perwira polisi berpangkat Komisaris Jenderal (Komjen) itu pada Senin (3/10/2022).
Tagar #IwanBuleOut Viral di Twitter (Kamis, 6 Oktober 2022)
Di media sosial, desakan publik kepada Iwan Bule semakin tak terbendung. Bahkan, tagar #IwanBuleOut sempat menjadi trending topic di Twitter pada Kamis (6/10/2022).
Publik ramai-ramai menuntut Mochamad Iriawan untuk segera meletakkan jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI sebagai bentuk tanggung jawab moral.
Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
Petisi Tuntut Iwan Bule Mundur Capai 24 Ribu (Sabtu (8/10/2022)