Jelang Lawatan Inter Milan ke Camp Nou, Xavi Hernandez Soroti Mentalitas Pemain Barcelona

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:41 WIB
Jelang Lawatan Inter Milan ke Camp Nou, Xavi Hernandez Soroti Mentalitas Pemain Barcelona
Penyerang Barcelona asal Polandia, Robert Lewandowski bereaksi selama matchday ketiga Grup C Liga Champions antara Inter Milan vs Barcelona pada 4 Oktober 2022 di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan. Marco BERTORELLO / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laga krusial akan dihadapi Barcelona di matchday keempat Champions League yang akan digelar di Camp Nou.

Kamis (13/10/2022) dini hari WIB, Barcelona akan menjamu Inter Milan di laga yang wajib dimenangkan pasukan Xavi Hernandez.

Tiga poin di laga ini menjadi harga mati bagi Barcelona mengingat mereka baru mengantongi tiga poin dari tiga pertandingan. Los Cules saat ini tertinggal tiga poin dari Inter Milan di posisi dua dan enam poin dari pemuncak klasemen Grup B Bayern Munich.

Pelatih Barcelona, Xavi menghadiri konferensi pers jelang laga Liga Champions kontra Inter Milan. [Pep LAGO / AFP]
Pelatih Barcelona, Xavi menghadiri konferensi pers jelang laga Liga Champions kontra Inter Milan. [Pep LAGO / AFP]

Jelang laga tersebut, Barcelona memang masih dilanda badai cedera pemain. Namun yang lebih mengkhawatirkan Xavi adalah mentalitas para pemainnya.

Baca Juga: Prediksi Tottenham Hotspur vs Eintracht Frankfurt di Champions League: Preview, Skor dan Susunan Pemain

"Ya. Ini adalah pertandingan berdasarkan aspek psikologis. Kami harus tahu bahwa kami memiliki mentalitas di sepanjang 90 menit untuk memenangkan pertandingan," kata Xavi dalam jumpa pers jelang laga.

"Kita harus memiliki kesabaran. Mereka akan bermain dalam, dan kami harus menyerang lebih baik," sambungnya dikutip Marca, Selasa (12/10/2022).

Di laga sebelumnya pada pekan lalu, Barcelona kalah tipis 1-0 dari Inter di Giuseppe Meazza. Xavi tidak ingin kekalahan tersebut terulang dan bertekad mendominasi lini tengah untuk mengantisipasi strategi serangan balik Inter.

“Kami harus meningkatkan sejumlah hal dalam beberapa cara. Itu tergantung di mana ruang kosong itu. Tapi ya, ya, kami harus mendominasi ruang di dalam, mencipta peluang lebih banyak,” kata Xavi.

“Kami memiliki ide yang jelas dan hari ini kami akan melatihnya lagi. Kami akan berbicara dengan tim untuk memastikan mereka merasa nyaman. Tetapi bagi kami, kami harus memiliki kepribadian dan ide yang jelas untuk meraih kemenangan.”

Baca Juga: Barcelona vs Inter Milan: Partai Final untuk Blaugrana di Camp Nou

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI