2. Nabil Asyura
Pemain Timnas Indonesia U-17 selanjutnya yang memiliki kemampuan mencetak gol yang mumpuni ialah Muhammad Nabil Asyura.
Nabil Asyura kerap kali dipasang di sektor lini serang untuk berkolaborasi dengan Arkhan Kaka. Selain menjadi andalan dalam mencetak gol, ia juga memiliki kapasitas untuk memberikan servis matang untuk rekan-rekannya yang lain.
Sejauh ini, Nabil Asyura sudah mengantongi dua gol untuk Timnas Indonesia U-17 dan siap untuk kembali menjadi andalan pada laga kontra Malaysia.
3. Riski Afrisal
Salah satu pemain berbahaya yang dimiliki oleh Timnas Indonesia U-17 ialah Riski Afrisal. Dia berposisi sebagai sayap kiri.
Riski Afrisal memang memiliki kemampuan olah bola yang mumpuni. Pergerakannya di sisi kiri penyerangan kerap kali merepotkan barisan pertahanan lawan.
Sejauh ini, Riski Afrisal sudah menyumbangkan satu gol untuk Timnas Indonesia U-17. Kemampuannya ini akan dimanfaatkan untuk menggempur pertahanan lawan.
4. Arkhan Kaka
Jika berbicara soal pemain yang diandalkan untuk menggempur pertahanan Malaysia, maka kurang lengkap jika tak menyebut nama Arkhan Kaka Putra.