Jordi Amat dan Sandy Walsh Tinggal Jalani Pengambilan Sumpah WNI untuk Rampungkan Proses Naturalisasi

Jum'at, 07 Oktober 2022 | 10:09 WIB
Jordi Amat dan Sandy Walsh Tinggal Jalani Pengambilan Sumpah WNI untuk Rampungkan Proses Naturalisasi
Jordi Amat dan Sandy Walsh Selesai Jalani Tes Medis. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selangkah lagi proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh selesai. Kedua calon pemain Timnas Indonesia itu tinggal menjalani pengambilan sumpah di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham.

Saat ini Kemenkumham sedang mencocokan jadwal kompetisi Jordi Amat di Malaysia dan Sandy Walsh di Eropa. Masih belum diketahui, kapan pengambilan sumpah tersebut dilakukan.

Sandy Walsh dan Jordi Amat mulai latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Sidolig, Jumat (27/5/2022) sore WIB. [PSSI]
Sandy Walsh dan Jordi Amat mulai latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Sidolig, Jumat (27/5/2022) sore WIB. [PSSI]

"Tinggal tunggu proses pengambilan sumpah dan mereka lagi full kompetisi di negaranya, tinggal tunggu itu saja," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (6/10/2022).

"Kalau dari Kementerian Hukum dan Ham tak ada lagi masalah, tinggal kita sesuaikan jadwal keduanya dengan kementerian," terangnya.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Timnas Indonesia vs Palestina, Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

Yunus menerangkan pihaknya akan berupaya pengambilan sumpah bisa dilakukan Oktober ini. Ada kemungkinan Sandy dan Jordi akan datang ke Indonesia untuk menjalani proses tersebut.

"Kami usahakan bulan ini (pengambilan sumpah). Kami berharap keduanya datang ke sini," jelasnya.

Ada satu pemain lain yang sedang menjalani proses naturalisasi. Dia adalah Shayne Pattynama.

Naturalisasi Shayne Pattynama dilaporkan sudah disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Namun masih ada beberapa tahapan yang masih harus dilalui oleh Shayne.

Jika proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat selesai dalam waktu dekat, maka keduanya bisa membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Baca Juga: PSSI: Sebelum Tragedi Kanjuruhan, Mustahil Menyamakan Aturan FIFA dengan Aturan Negara Ini

Namun, kendala dari klub mungkin saja ada, mengingat Piala AFF tidak masuk dalam agenda resmi FIFA.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI