Karangan Bunga Tragedi Kanjuruhan Terus Bertambah, Banyak Bonek Sampaikan Duka Cita

Rabu, 05 Oktober 2022 | 11:02 WIB
Karangan Bunga Tragedi Kanjuruhan Terus Bertambah, Banyak Bonek Sampaikan Duka Cita
Karangan bunga penuhi Stadion Kanjuruhan karena banyak yang berduka karena tragedi Kanjuruhan. (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Karangan bunga Tragedi Kanjuruhan di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang terus bertambah. Kebanyakan karangan bunga datang dari bonek untuk mengucapkan duka cita.

Karangan bunga tersebut berjejer rapi mulai dari gerbang hingga pintu masuk stadion.

Pantauan beritajatim di lokasi, Rabu (5/10/2022), para petugas kebersihan UPT Stadion Kanjuruhan memandu langsung penataan karangan bunga.

Mereka sibuk mengatur penempatan karangan bunga sehingga rapi.

Petugas mengaitkan karangan bunga dengan tali yang diikat ke dahan pohon untuk mencegah agar tidak ambruk.

Masyarakat yang datang ke stadion langsung menuju Monumen Tugu Singa Tegar.

Selain berdoa dan tabur bunga, masyarat di Malang Raya ini memanjatkan doa secara berkelompok.

Yang menarik, dari ratusan karangan bunga duka cita itu, terbanyak justru kiriman dari komunitas suporter Persebaya, Bonek Mania dan Bonita.

“Kalau kemarin sudah ratusan lebih mas karangan bunga yang datang. Untuk pagi ini ada tambahan sepuluh lagi, terus ini masih di ada yang datang lagi. Terbanyak karangan bunga dari Bonek,” ungkap Petugas Kebersihan UPT Stadion Kanjuruhan, Bambang (45), Rabu (5/10/2022) pagi.

Baca Juga: Masyarakat Sempat Bingung, Ini Update Jumlah Korban Tewas di Tragedi Kanjuruhan

Bambang mengacungkan jempol dan tersenyum atas banyaknya karangan bunga dari Bonek.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI