Suara.com - Berikut prediksi Liverpool vs Rangers dalam matchday ketiga Grup A Champions League 2022-2023 malam ini, Rabu (5/10/2022) pukul 02.00 WIB. Pertandingan ini akan berlangsung di Anfield.
Liverpool dan Rangers menatap pertandingan ini dengan kondisi kontras. The Reds untuk sementara menduduki peringkat kedua klasemen, sementara Rangers terbenam di posisi buncit.
Liverpool, yang mengawali kampanye Champions League 2022-2023 dengan kekalahan 1-4 dari Napoli, berhasil bangkit ketika berjumpa Ajax Amsterdam pada matchday kedua.
![Para pemain Liverpool merayakan gol Mohamed Salah ke gawang Ajax pada laga Liga Champions, Rabu (14/9/2022) dini hari WIB. [Lindsey Parnaby / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/14/14836-liverpool.jpg)
Tim asuhan Jurgen Klopp sukses mengalahkan wakil Belanda dengan skor 2-1 guna mengoleksi tiga poin dari dua pertandingan fase grup yang telah dijalani.
Di sisi lain, Rangers masih terseok-seok. Tim asuhan Giovanni van Bronckhorst selalu kalah dalam dua laga pertamanya di fase grup yakni kontra Ajax (0-4) dan Napoli (0-3).
Pertandingan ini jelas jadi ujian berat bagi Rangers. Namun, melihat rekor pertemuan, tim asal Skotlandia ini patut percaya diri.
![Pelatih Rangers Giovanni Van Bronckhorst hadiri konferensi pers jelang pertandingan final Liga Europa di Sevilla, Spanyol, 17 Mei 2022. [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/18/97357-giovanni-van-bronckhorst.jpg)
Melansir laman resmi UEFA, Liverpool dan Rangers belum pernah bertemu di ajang Champions League. Namun, kedua tim sempat memainkan laga persahabatan pada 2011 silam di mana Rangers menang 1-0.
Rekor Pertemuan atau Head to Head (H2H) Liverpool vs Rangers
Pertemuan Terakhir
Baca Juga: Inter Milan vs Barcelona, Peran Lautaro Martinez Diragukan di Matchday Ketiga Champions League
19/10/2011 Rangers vs Liverpool (1-0)