Suara.com - Menakar peluang Timnas Futsal Indonesia mengalahkan Jepang di babak perempat final Piala Asia Futsal 2022 pada laga yang digelar Selasa (4/10/2022) besok. Adakah asa terbuka untuk skuad Garuda lolos ke semifinal?
Timnas Futsal Indonesia berhasil mencetak sejarah usai memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Asia Futsal 2022.
Kepastian ini didapatkan usai anak asuh Mohammad Hashemzadeh mengandaskan perlawanan Chinese Taipei di laga terakhir grup C, Minggu (2/10).
Dalam laga tersebut, Timnas Futsal Indonesia mampu menggasak Chinese Taipei dengan skor 4-1 dan meraih tiga poin yang memastikan skuad Garuda lolos menemani Iran ke perempat final Piala Asia Futsal 2022.
Raihan tiga poin dari Chinese Taipei ini membuat Timnas Futsal Indonesia total meraih enam poin di grup C, usai sebelumnya mengandaskan perlawanan Lebanon.
Meski takluk dengan skor masif 0-5 di laga pertama grup C melawan Iran, Timnas Futsal Indonesia tetap berhak melangkah ke perempat final dengan bekal kemenangan atas Lebanon dan Chinese Taipei tersebut.
Keberhasilan ini pun menjadi sejarah tersendiri bagi Timnas Futsal Indonesia. Pasalnya, di sembilan kesertaan sebelumnya di Piala Asia Futsal, skuad Garuda tak pernah lolos ke babak perempat final.
Di tengah euforia pasca mencetak sejarah, Timnas Futsal Indonesia pun telah ditunggu lawan berat di babak perempat final, yakni Jepang selaku juara grup D.
Lantas, bagaimana kans Timnas Futsal Indonesia untuk mengalahkan Jepang dan mencetak sejarah baru dengan lolos ke semifinal Piala Asia Futsal 2022?
Baca Juga: Termasuk Indonesia, Berikut Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final Piala Asia Futsal 2022
Aksi Timnas Futsal Indonesia saat kalahkah Taiwan 4-1 di Piala Asia Futsal 2022. (Dok. AFC)
Modal Head to Head