4 Pemain Timnas Indonesia U-16 yang Bisa Jadi Mimpi Buruk bagi Lawan di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 03 Oktober 2022 | 16:07 WIB
4 Pemain Timnas Indonesia U-16 yang Bisa Jadi Mimpi Buruk bagi Lawan di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023
Para pemain Timnas Indonesia U-16. [ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah pemain andalan Timnas Indonesia U-16 bisa menjadi mimpi buruk lawan di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Sedikitnya, ada empat pemain timnas Indonesia U-16 yang diprediksi bakal menjadi momok menakutkan bagi Guam, Palestina, Uni Emirat Arab, dan Malaysia di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Empat pemain tersebut sudah membuktikan kemampuan mereka ketika dipercaya pelatih timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, di ajang Piala AFF U-16 2022 lalu.

Empat pemain tersebut diprediksi bakal menjadi andalan pelatih Bima Sakti ketika berjuang untuk merebut satu tiket ke Piala Asia U-17 2023.

Berikut empat pemain timnas Indonesia U-16 yang bisa menjadi mimpi buruk bagi lawan-lawannya di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Pemain Timnas Indonesia U-16 Arkhan Kaka Putra Purwanto (kiri) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-16 Nguyen Huu Troong (kedua kiri) pada laga AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Sabtu (6/7/2022). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa.
Pemain Timnas Indonesia U-16 Arkhan Kaka Putra Purwanto (kiri) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-16 Nguyen Huu Troong (kedua kiri) pada laga AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Sabtu (6/7/2022). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa.

1. Arkhan Kaka

Striker timnas Indonesia U-16, Arkhan Kaka, diprediksi masih akan menjadi salah satu senjata utama pelatih Bima Sakti di sektor lini serang.

Sebab, pemain muda potensial asal Blitar, Jawa Timur, ini sudah memperlihatkan kapasitasnya dalam menjebol gawang lawan pada laga uji coba melawan PPLP Kemenpora, Rabu (28/9/2022).

Pada laga yang berakhir dengan skor 5-0 itu, Arkhan Kaka sukses mencetak dua gol. Sebelumnya, pada Piala AFF U-16 2022, dia juga sempat menyumbang jumlah gol yang sama ketika Indonesia meraih gelar juara.

Kapten timnas Indonesia Muhammad Iqbal Gwijangge diwawancara setelah final pertandingan AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (12/8/2022). - (SuaraJogja.id/Wahyu Turi)
Kapten timnas Indonesia Muhammad Iqbal Gwijangge diwawancara setelah final pertandingan AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (12/8/2022). - (SuaraJogja.id/Wahyu Turi)

2. Muhammad Iqbal Gwijangge

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI