Newsmaker: Karier Harry Maguire di Manchester United Tamat, Pengkritik Shin Tae-yong Kehilangan Job

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 01 Oktober 2022 | 08:15 WIB
Newsmaker: Karier Harry Maguire di Manchester United Tamat, Pengkritik Shin Tae-yong Kehilangan Job
Bek Timnas Inggris, Harry Maguire (kiri) dan kiper Nick Pope tampil pada laga UEFA Nations League kontra Jerman di Wembley, London, Selasa (27/9/2022) dini hari WIB. [Ben Stansall / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Harry Maguire kembali mencuat setelah bek Manchester United itu membuat blunder ketika memperkuat Timnas Inggris di UEFA Nations League.

Blunder tersebut adalah yang kesekian kalinya dilakukan Harry Maguire, baik di level klub maupun Timnas. Akibat blunder tersebut, pemain yang dibeli Manchester United dari Leicester City itu disarankan cari klub baru.

Dari dalam negeri, nama legenda Timnas Indonesia Fakhri Husaini menjadi sorotan. Pelatih yang pernah menukangi Timnas Indonesia U-16 dan 19 itu dipecat sebagai pelatih klub Liga 2, Persela Lamongan.

Pemecatan Fakhri menjadi sorotan banyak pihak karena dia pernah dikabarkan mengkritik pelatih Timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-yong.

Berikut lima berita yang menghebohkan jagad sepak bola pekan ini.

1. Karier Harry Maguire di Manchester United Sudah Tamat, Opsi Hengkang Januari Bisa Diambil

Bek Manchester United, Harry Maguire. [Oli SCARFF / AFP]
Bek Manchester United, Harry Maguire. [Oli SCARFF / AFP]

Mantan bek Liverpool, Jamie Carragher menilai karier Harry Maguire di Manchester United sudah tak bisa tertolong lagi alias sudah tamat. Carragher menyarankan sang bek untuk segera mencari klub baru saja.

Pindah ke Manchester United dengan harga selangit 80 juta pounds dari Leicester City pada 2019 lalu, Maguire tak bisa tampil sesuai ekspektasi.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Tiga Pemain Persib Absen Hadapi Persija, Salah Satunya Andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

2. Dibungkam Timnas Indonesia, Pelatih Curacao Keluhkan Kepemimpinan Wasit

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI