Suara.com - Kemungkinan besar Lionel Messi ke Barcelona pada transfer musim panas. Itu pun Barcelona memperhatikan keadaan financial mereka.
Hal itu dipastikan Wakil presiden Barcelona Eduard Romeu. Lionel Messi akan habis kontraknya dengan Paris Saint-Germain pada akhir musim dan berpotensi kembali ke Barca dengan status bebas transfer.
Penyerang Argentina itu meninggalkan Barcelona ke Prancis pada 2021 karena mereka tidak mampu memperbarui kontraknya.
“Itu mungkin secara finansial karena jika dia kembali, itu akan menjadi agen bebas,” kata Romeu kepada Radio Catalunya.
Baca Juga: Dua Pertiga Mantan Pemain Sepak Bola Klaim Ronaldo Lebih Baik dari Messi
"Tapi itu adalah keputusan yang harus dibuat oleh staf pelatih dan pemain. Itu tidak sesuai dengan saya [untuk membuat keputusan itu], tetapi itu akan layak."
Dikutip dari ESPN, Presiden Barca Joan Laporta membuka pintu untuk kembalinya Messi.
Sementara itu, seorang sumber yang dekat dengan Messi menyatakan bahwa fokusnya saat ini adalah secara eksklusif pada Piala Dunia 2022 Qatar bersama Argentina dan menjalani musim yang sukses bersama PSG.
Loyalitas tinggi
Siapa yang menyangka Lionel Messi akan pergi dari Barcelona, tepat setelah karier yang ditorehkannya selama 16 tahun 8 bulan.
Baca Juga: Warga Argentina Turun ke Jalan, Demo Tingginya Angka Kemiskinan
Barcelona sukses melahirkan salah satu pemain terbaik Eropa dan dunia, menorehkan 778 pertandingan dengan catatan 672 gol dan 305 assist.
Kepindahannya ke PSG di awal musim 2021-2022 memang menjadi pembicaraan banyak pihak meski cikal bakalnya dari Barcelona itu sendiri.