Suara.com - Grafik performa Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong menunjukkan peningkatan positif. Sebagaimana diketahui, pelatih asal Korea Selatan itu ditunjuk sebagai juru taktik skuad Garuda sejak 2019.
Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia saat ini tersisa satu tahun, dan ia berhasil mengubah permainan dan membentuk visi bermain skuad Garuda menjadi lebih atraktif.
Kinerja Shin Tae-yong dalam memimpin Timnas Indonesia baik senior maupun kelompok umur akan memengaruhi nasibnya sebagai juru taktik skuad Garuda.
![Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. [ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/25/30257-shin-tae-yong-timnas-indonesia.jpg)
Sejak awal 2020, Shin Tae-yong sudah banyak terlibat dalam pertandingan timnas Indonesia, total 22 laga di semua level kompetisi.
Mulai dari uji coba hingga pertandingan resmi sekelas babak kualifikasi, teranyar adalah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dan Kualifikasi Piala Asia 2023.
Dari 22 pertandingan, Shin Tae-yong mampu menorehkan 12 kali kemenangan, lima kali imbang dan lima kali kalah.
Menariknya, semua kekalahan yang dialami timnas Indonesia terjadi di masa awal-awal kedatangan Shin Tae-yong sebagai pelatih baru pengganti Simon McMenemy.
Di tahun 2022, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong bahkan baru sekali kalah dan itu terjadi di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Saat itu skuad Garuda dipaksa mengakui keunggulan Yordania. Marc Klok dan kawan-kawan kalah dengan skor tipis 0-1 dalam pertandingan yang digelar di Kuwait.
Baca Juga: Nangis saat Ditarik Keluar, Ramadhan Sananta Demam Panggung di Timnas Indonesia
Di tangan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia sudah mengemas 51 gol. Dengan kemenangan terbesar 7-0 atas Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023.