Suara.com - Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique bersemangat menatap laga kontra tim tetangga, yakni Timnas Portugal. Menurutya, di ajang apapun Derbi Iberia selalu seru dan atmosfernya spesial bak partai final.
Kebetulan, Timnas Spanyol memang wajib menang saat jumpa tuan rumah Portugal pada laga matchday pamungkas Grup A2 UEFA Nations League (UNL) 2022/2023 di Stadion Municipal de Braga, Rabu (27/9/2022) dini hari WIB nanti.
La Furia Roja --julukan Timnas Spanyol-- wajib menang demi menyegel tiket ke babak semifinal. Kedua tim memang berebut tempat teratas grup ini demi satu tiket menuju babak gugur Nations League musim ini.
Portugal saat ini berada di urutan teratas grup dengan 10 angka. Mereka unggul dua angka dari Spanyol di posisi kedua.
Baca Juga: Campur Aduk, Hansi Flick Senang sekaligus Gusar Jerman Seri 3-3 dengan Inggris di Wembley
Situasi ini membuat La Furia Roja wajib menang demi ke babak empat besar. Sementara, Portugal hanya perlu hasil imbang untuk juara grup.
Misi wajib menang tersebut membuat laga kontra Portugal bak final untuk Spanyol. Namun bagi Enrique, pertemuan lawan Portugal memang selalu bak final bagi Spanyol.
Enrique juga menilai duel menghadapi Portugal akan jadi ajang persiapan yang tepat bagi pasukannya menuju Piala Dunia 2022. Mengingat, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan punya kualitas yang sangat baik.
"Kami selalu mengatakan Portugal adalah tim yang sangat berbakat dengan fisik yang luar biasa. Mereka telah mencapai hal-hal yang sangat penting, dan evolusi tim biasanya diukur dengan apa yang mereka menangkan,"ujar Enrique di laman resmi UEFA, Selasa.
"Seperti Spanyol, mereka adalah timnas yang bekerja sangat baik di kategori di bawah umur. Mereka adalah tim yang lebih mapan daripada kami," sambung mantan pemain Real Madrid, Barcelona dan Timnas Spanyol itu.
Baca Juga: Jadwal UEFA Nations League Malam Ini: Portugal vs Spanyol Berebut Tiket Semifinal
"Kami memiliki peluang besar untuk lolos. Kami mendekati pertandingan ini seolah-olah itu adalah perempat final di Qatar. Ini 90 menit dan kami harus menang, bahkan hasil imbang pun tidak akan membuat kami berhasil."
"Ini final: itu hal yang bagus. Tapi, laga melawan Portugal selalu spesial, atmosfernya beda. Saya kira bagi Spanyol maupun Portugal, Derbi Iberia selalu seperti laga final," pungkas Enrique.