Saddil Ramdani Minta Tambahan Bonus ke Ketum PSSI Usai Hajar Curacao: Bonus Lagi Katanya, Tambah Ini

Senin, 26 September 2022 | 16:49 WIB
Saddil Ramdani Minta Tambahan Bonus ke Ketum PSSI Usai Hajar Curacao: Bonus Lagi Katanya, Tambah Ini
Saddil Ramdani Tak Perpanjangan Kontrak Sabah, Akan Berlabuh ke Klub Eropa/Twitter @Indostransfer
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aksi kocak dilakukan pemain Timnas Saddil Ramdani di dalam bis skuad Garuda. Saddil Ramdani sindir minta bonus ke Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan setelah kalahkan Curacao.

Permintaan itu dilakukan ketika bus timnas Indonesia akan melakukan perjalanan dari Bandung ke Bogor.

Dikutip dari Bolatimes, bonus tambahaan itu diminta usai skuad Garuda mengalahkan Curacao di laga pertama FIFA Matchday pada Sabtu (24/9/2022).

Skuad Garuda menang dengan skor dramatis 3-2 dari negara yang bertengger di ranking 84 FIFA.

Baca Juga: Marc Klok Unjuk Taring, Gelandang Persib ini Telah Sumbang Dua Gol Bersama Timnas

Tiga gol timnas Indonesia di laga tersebut dicetak oleh Marc Klok, Fachruddin Aryanto, dan Dimas Drajad.

Sedangkan Curacao hanya membelasnya lewat Rangelo Janga serta Juninho Bacuna.

"Bonus lagi katanya, tambah ini. Tambah lagi bonusnya," ucap Saddil Ramdani di depan pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.

Pesepak bola tim nasional Indonesia Witan Sulaeman (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Tim Nasional Curacao Leandro Jones (kiri) pada pertandingan Fifa Match Day di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/YU
Pesepak bola tim nasional Indonesia Witan Sulaeman (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Tim Nasional Curacao Leandro Jones (kiri) pada pertandingan Fifa Match Day di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/YU

Mendengar celetukan Saddil Ramdani tersebut, Iwan Bule langsung menanggapi.

Ia mengatakan jangan khawatir karena bakal ada bonus tambahan.

Baca Juga: 5 Pemain Curacao Pernah Jadi Pesepakbola Liga Inggris

Adapun pertandingan kedua FIFA Matchday antara timnas Indonesia menghadapi Curacao bakal digelar pada Selasa (27/9/2022).

Venue yang akan dipakai berbeda, yakni Stadion Pakansari, Bogor.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI