Namun, Kudy menjelaskan bahwa Muhammad Ferarri pastinya butuh adaptasi dan kerja keras jika benar-benar ingin berkarier di Eropa, lantaran atmosfer dan kualitas sepak bola yang berbeda dengan Indonesia.
"Tentu saja dia berbeda negara dan mentalitas, dia masih muda, tapi saya pikir dia memiliki semua syarat untuk sukses bermain sepak bola di Eropa bersama klub besar," pungkas Kudela.
Muhammad Ferarri memang tengah menjadi sorotan. Sebelum dipanggil Shin Tae-yong ke timnas senior, dia lebih dulu membantu Timnas Indonesia U-20 lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.