Menilik Potensi Duel Ondrej Kudela kontra Cristiano Ronaldo di Laga Ceko vs Portugal Malam Ini

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 24 September 2022 | 20:00 WIB
Menilik Potensi Duel Ondrej Kudela kontra Cristiano Ronaldo di Laga Ceko vs Portugal Malam Ini
Dua legiun asing Persija Jakarta, Hanno Behrens dan Ondrej Kudela melakukan selebrasi setelah menang 1-0 atas Barito Putera dalam laga pekan kesembilan BRI Liga 1 2022-2023 di di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Minggu (11/9/2022). [Twitter/@Persija_JKT]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duel Timnas Republik Ceko vs Portugal akan jadi pertandingan yang tak biasa bagi pecinta sepak bola Tanah Air. Pasalnya, bek Persija Jakarta, Ondrej Kudela berpotensi jumpa Cristiano Ronaldo.

Pertandingan Ceko vs Portugal akan tersaji dalam matchday kelima Grup A2 UEFA Nations League 2022-2023. Laga ini dijadwalkan kick-off di Stadion Sinobo, Praha pada Minggu (25/9/2022) pukul 01.45 WIB.

Laga ini berpotensi mempertemukan bek Persija, Ondrej Kudela dengan bintang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo. Dua pemain gaek itu masing-masing di bawa negaranya untuk UEFA Nations League bulan ini.

Dua pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (kanan) dan Bruno Fernandes. [JOSE MANUEL RIBEIRO / AFP]
Dua pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (kanan) dan Bruno Fernandes. [JOSE MANUEL RIBEIRO / AFP]

Dari sisi Cristiano Ronaldo, sang pemain kemungkinan besar bakal diturunkan Timnas Portugal. Hal itu merujuk dari pernyataan pelatih Fernando Santos yang menyebut CR7 dalam kondisi bugar.

Baca Juga: Hasil UEFA Nations League: Jerman Dipecundangi Hongaria, Inggris Berlutut di San Siro

“Dia (Cristiano Ronaldo) bermain empat atau lima hari yang lalu (di level klub), dia bermain sebagai starter bersama Man United di laga menghadapi Sheriff (di Liga Eropa 2022-2023),” kata Fernando Santos dilansir dari Noticias Minuto, Sabtu (25/9/2022).

“Jadi saya pikir itu tidak masalah, saya bisa mengatakan bahwa dia bugar untuk bermain,” tambahnya.

Bek asing Persija Jakarta, Ondrej Kudela mengenakan jersey anyar timnya untukt mengarungi musim 2022/2023. [Persija]
Bek asing Persija Jakarta, Ondrej Kudela mengenakan jersey anyar timnya untukt mengarungi musim 2022/2023. [Persija]

Di sisi lain, Ondrej Kudela yang sudah berusia 35 tahun, menjadi sorotan karena kembali dipanggil Timnas Republik Ceko kendati saat ini berkarier di Indonesia yang level sepak bolanya dipertanyakan.

Meski demikian, kans Ondrej Kudela untuk tampil dalam laga ini cukup besar. Pasalnya, pelatih Jaroslav Silhavy menekankan bahwa timnya sangat membutuhkan keharidan eks pemain Slavia Praha tersebut.

“Kami sedikit kekurangan bek tengah sekarang, kami mengenal Ondrej Kudela dengan baik, kami sedikit kehilangan jejaknya, tetapi kami mengamatinya melalui video,” kata Silhavy dikutip Sports Brief.

Baca Juga: Prediksi Republik Ceko vs Portugal di UEFA Nations League: Head to Head, Susunan Pemain dan Skor Pertandingan

“Dia memainkan semua pertandingan, kita mungkin bisa berdebat mengenai level kompetisi [Liga 1], tetapi dia telah membuktikan berkali-kali di masa lalu bahwa dia pemain berpengalaman,” pungkasnya.

Timnas Republik Ceko untuk sementara menduduki peringkat tiga klasemen Grup A2 UEFA Nations League 2022-2023. Mereka dituntut meraih kemenangan lantaran masih belum aman dari ancaman degradasi ke Liga B.

Ceko untuk sementara mengoleksi empat poin dari empat pertandingan atau cuma unggul satu poin dari Swiss di posisi buncit.

Sementara Timnas Portugal untuk sementara menduduki posisi dua klasemen Grup A2 dengan koleksi tujuh poin, terpaut satu angka dari Spanyol selaku pemuncak klasemen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI