Suara.com - Setelah dipercaya membela Timnas Indonesia U-20, bek Persija Jakarta, Muhammad Ferarri mendapat kepercayaan Shin Tae-yong untuk tampil bersama timnas senior. Dia pun bertekad untuk naik level dan siap menanggung beban lebih berat.
"Tentu senang bisa masuk Timnas senior. Artinya saya dipercaya oleh pelatih untuk menanggung beban yang lebih berat lagi. Saya bangga akan hal itu," kata Muhammad Ferarri dilansir dari laman klub, Selasa (20/9/2022).
Muhammad Ferarri menjadi sosok penting dalam lini belakang Timnas Indonesia U-20 sepanjang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Perannya tak hanya membantu lini pertahanan, tetapi juga bisa mencetak gol untuk timnya.
Teranyar, Muhammad Ferarri dan kawan-kawan berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah menjadi pemuncak klasemen Grup F.
Di laga terakhir Grup F, Timnas Indonesia U-20 sukses mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2 di mana Muhammad Ferarri yang sempat bikin gol bunuh diri, turut mencetak gol penyama kedudukan timnya di laga tersebut.
Kini, Ferarri tak memiliki banyak waktu istirahat. Dia harus langsung bergabung dengan rekan-rekannya di timnas Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan jelang FIFA Matchday periode September 2022.
![Sejumlah pesepak bola Indonesia melakukan selebrasi usai menang melawan tim Vietnam pada pertandingan babak kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022). [ANTARA FOTO/Moch Asim/nz]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/19/47076-timnas-indonesia-u-20-vs-vietnam-u-20-piala-asia-u-20-2023.jpg)
Ini kali pertama bagi Ferarri dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas senior. Bagi pemain kelahiran Jakarta, 21 Juni 2003 itu, ini menjadi kesempatan baginya untuk terus berkembang sebagai seorang pesepak bola profesional.
"Setiap pengalaman di Timnas senior pasti akan dijadikan pengalaman buat saya. Insyaallah bisa menjadi pemain sepak bola yang lebih baik lagi," kata Ferarri.
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Curacao dalam laga uji coba internasional bertajuk FIFA Matchday pada 24 dan 27 September mendatang. Saat ini, skuad Garuda tengah menjalani persiapan di Bandung.
Baca Juga: Masih Jadi PR, Tim ASEAN Ini Belum Berhasil Dikalahkan Shin Tae-yong
Selain Ferarri, Persija Jakarta turut menyumbang satu pemain lainnya ke Timnas Indonesia yakni Syahrian Abimanyu.