Suara.com - Tiga poin sukses diamankan Barcelona usai mengalahkan Elche di pekan ke-6 kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol, La Liga, Sabtu (17/9/2022).
Dalam pertandingan Liga Spanyol yang digelar di Camp Nou, Barcelona menang telak dengan tiga gol tanpa balas.
Tiga Gol kemenangan Barcelona di laga tersebut dicetak oleh Robert Lewandowski (2 gol) dan Memphis Depay.
Dengan tambahan tiga poin, Barcelona yang kini mengantongi 16 poin berhasil menggusur Real Madrid dari puncak klasemen. Sementara Elche yang mengantongi satu poin dari enam laga belum beranjak dari posisi juru kunci.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Berbagi Poin di Patriot, Persija Gagal Kudeta Madura United dari Puncak Klasemen
Namun posisi Barcelona di puncak klasemen masih rentan. Real Madrid yang akan menghadapi Atletico Madrid di Estadio Wanda Metropolitano, Senin (19/9/2022), berpeluang untuk mengambil alih kembali pimpinan klasemen.
Jalannya Pertandingan
Sesuai dengan prediksi, Barcelona mendominasi jalannya laga sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik pertandingan, Barcelona 77 persen mendominasi penguasaan bola.
10 tendangan ke gawang dilepaskan para pemain Barcelona. Dengan sembilan yang tepat sasaran. Dari sembilan percobaan tersebut, tiga di antaranya berbuah gol.
Gol pertama Barcelona dalam laga ini dicetak oleh penyerang andalan mereka Robert Lewandowski di menit 34. Alejandro Balde tercatat sebagai pemberi assist.
Baca Juga: Derby Madrid: Real Madrid Tanpa Karim Benzema, Atletico Kembali Diperkuat Jan Oblak
Tujuh menit berselang tuan rumah berhasil menggandakan keunggulan lewat aksi Memphis Depay yang lagi-lagi dimanjakan Balde.
Di menit 41, Pedri berhasil mencetak gol. Akan tetapi gol tersebut dianulir oleh VAR.
Di babak pertama ini Elche tidak bisa berbuat banyak. Apalagi setelah dua pemainnya mendapat kartu merah, yaitu Gonzalo Verdu dan Rodriguez.
Sementara di babak kedua, Barcelona yang hampir tanpa ancaman dari tim tamu mengunci kemenangan lewat gol Lewandowski menit 48.
Skor 3-0 untuk kemenangan Barcelona bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain:
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Ronald Araujo, Eric Garcia, Alejandro Balde; Franck Kessie, Frenkie de Jong, Pedri; Ousmane Dembele, Robert Lewandowski, Memphis Depay.
Cadangan: Marcos Alonso, Hector Bellerin, Gavi, Andreas Christensen, Inaki Pena, Raphinha, Ferran Torres, Gerard Pique, Jordi Alba, Sergio Busquets, Arnau Tenas, Ansu Fati.
Pelatih: Xavi Hernandez.
Elche (4-3-3): Edgar Badia; Helibelton Palacios, Gonzalo Verdu, Pedro Bigas, Carlos Clerc; Raul Guti, John Donald, Gerard Gumbau; Tete Morente, Lucas Boye, Fidel.
Cadangan: Diego Gonzalez, Federico Fernandez, Ezequiel Ponce, Domingos Quina, Roger Marti, Javier Pastore, Alex Collado, Josan, Axel Werner, Jesus Lopez, Enzo Roco, Nicolas Fernandez.
Pelatih: Francisco Rodriguez.