Suara.com - Juventus nyatanya belum mampu untuk keluar dari tren negatif di awal musim ini. Menjamu Benfica dalam matchday kedua Grup H Champions League 2022-2023, mereka kalah 1-2.
Duel Juventus vs Benfica tersaji di Stadion Allianz, Turin, Kamis (15/9/2022) dini hari WIB. Si Nyonya Tua sempat unggul lebih dulu sebelum terkena comeback wakil Portugal.
Juventus sejatinya mengawali pertandingan dengan baik. Tim asuhan Massimiliano Allegri bahkan sudah unggul saat laga baru berjalan empat menit.
Striker Arkadiusz Milik sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan dari Leandro Paredes guna membawa Juventus memimpin.
Namun, Benfica selaku tim tamu nyatanya tidak menyerah begitu saja. Mereka berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-43 melalui penalti Joao Mario.
Penalti itu diberikan wasit setelah Fabio Miretti melakukan tekel berbahaya kepada striker Benfica Goncalo Ramos. Penalti itu diberikan setelah wasit Felix Zwayer berkonsultasi dengan VAR.
Joao Mario selaku eksekutor sukses mencetak gol setelah tembakkannya ke tengah gawang gagal dibaca oleh kiper Mattia Perin.
Selepas jeda babak pertama, Benfica lantas berbalik unggul tepatnya pada menit ke-55 lewat David Neres yang memanfaatkan umpan Rafa Silva.
Hasil ini membuat Juventus belum meraih kemenangan di Champions League musim ini. Pada matchday pertama, mereka takluk 1-2 dari Paris Saint-Germain (PSG).
Kekalahan ini membuat Juventus masih tertahan di peringkat ketiga klasemen Grup H dengan nol poin alias cuma lebih baik dari Maccabi Haifa yang berada di dasar klasemen usai dihajar PSG 1-3.
Posisi puncak klasemen untuk saat ini diduduki PSG dengan enam poin, disusul Benfica di posisi kedua dengan poin sama alias cuma kalah selisih gol dari tim asal Prancis itu.
Susunan Pemain Juventus vs Benfica
Benfica (3-5-2): Mattia Perin (GK); Bremer, Leonardo Bonucci, Danilo; Juan Cuadrado, Fabio Miretti, Leandro Paredes, Weston McKennie, Filip Kostic; Arkadiusz Milik, Dusan Vlahovic.
Pelatih: Massimiliano Allegri
Benfica (4-2-3-1): Odisseas Vlachodimos (GK); Alexander Bah, Nicolas Otamendi, Antonio Silva, Alejandro Grimaldo; Enzo Fernandez, Florentino Luis; David Neres, Rafa Silva, Joao Mario; Goncalo Ramos.
Pelatih: Roger Schmidt