
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, barangkali menjadi faktor utama yang menjadi pertimbangan khusus mengapa Borussia Dortmund harus melawan tim Macan Kemayoran ketika berada di Indonesia.
Pasalnya, pelatih asal Jerman tersebut memiliki rekam jejak khusus bersama Borussia Dortmund. Dia pernah mengasuh klub ini pada medio 2007-2008.
Oleh karena itu, duel antara Persija Jakarta melawan Dortmund bakal menjadi momen reuni khusus bagi Thomas Doll yang berstatus sebagai eks-pelatih klub asal Jerman ini.
2. Banyak Stadion Bagus di Jakarta
Alasan kedua yang membuat Persija Jakarta layak untuk menjadi lawan tanding tim berjulukan Die Borussen itu ialah ketersediaan sejumlah stadion berkualitas di Ibu Kota.
Saat ini, terdapat beberapa venue yang sangat layak untuk menggelar pertandingan melawan klub elite seperti Borussia Dortmund. Mulai dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) hingga Jakarta International Stadium (JIS).
Dua stadion ini sudah lolos verifikasi FIFA dan sangat layak untuk menjadi panggung ketika nantinya Persija Jakarta menjamu Borussia Dortmund pada November mendatang.
3. Persija Jakarta dalam Performa Bagus
Saat ini, Persija Jakarta menjadi salah satu klub Liga 1 2022-2023 yang mampu mencatatkan performa apik pada awal musim.
Baca Juga: Persija Jakarta Menang Beruntun di Lima Laga, Pelatih: Tim Ini Tak Hanya Tentang Thomas Doll
Untuk sementara, tim Macan Kemayoran tengah bertengger di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 20 poin dari sembilan laga.