Suara.com - Inter Milan bertandang ke Stadion Doosan Arena di Kota Plzen, Republik Ceko untuk menantang tuan rumah Viktoria Plzen di laga matchday 2 Grup C Liga Champions 2022/2023, Selasa (13/9/2022) malam ini pukul 23.45 WIB. Kemenangan jadi hal wajib buat Inter.
Menang memang jadi urgensi buat Inter demi membuka kans mereka lolos ke fase gugur dari Grup C, grup maut yang juga dihuni Bayern Munich dan Barcelona.
Seperti diketahui pada matchday 1 pekan lalu, Inter takluk di kandang sendiri dengan skor 0-2 saat menjamu Bayern.
Sementara itu, Plzen dibantai 1-5 saat melawat ke markas Barcelona pada mathcday pembuka Grup C.
Di atas kertas, Plzen dianggap sebagai klub paling lemah di Grup C. Namun mereka mempunyai catatan positif bila bermain di hadapan pendukungnya. Plzen selalu mencetak kemenangan di lima laga kandang musim ini (di liga domestik serta di kualifikasi dan play-off Liga Champions 2022/2023).
Di liga akhir pekan kemarin, Plzen juga menang 3-2 atas tuan rumah Sigma Olomouc di Liga Ceko.
Sementara itu, gol tunggal Marcelo Brozovic pada menit ke-89 memberi Inter kemenangan 1-0 atas sang tamu, Torino pada laga Liga Italia Serie A 2022/2023, akhir pekan lalu.
Bagi Inter, itu adalah angin segar setelah sebelumnya mereka kalah beruntun dari AC Milan di Serie A serta Bayern di Liga Champions.
Prediksi Skor:
Inter Milan rasanya bisa menang dengan margin dua gol meski main tandang. Suara.com memprediksi Inter bisa menang 2-0 atau 3-1 atas Plzen.
Prakiraan Susunan Pemain:
Viktoria Plzen: Stanek; Holik, Hejda, Pernica, Havel; Kalvach, Bucha; Sykora, Vlkanova, Mosquera; Chory.
Pelatih: Michal Bilek (Republik Ceko)
Inter Milan: Onana; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Brozovic, Mkhitaryan, Darmian; Correa, Martinez.
Pelatih: Simone Inzaghi
5 Pertandingan Terakhir Viktoria Plzen:
27-08-22 Budejovice 0-1 Plzen (Liga Ceko)
31-08-22 Plzen 3-0 Slovacko (Liga Ceko)
03-09-22 Liberec 0-1 Plzen (Liga Ceko)
08-09-22 Barcelona 5-1 Plzen (Liga Champions)
10-09-22 Olomouc 2-3 Plzen (Liga Ceko).
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan:
27-08-22 Lazio 3-1 Inter (Serie A)
31-08-22 Inter 3-1 Cremonese (Serie A)
03-09-22 Milan 3-2 Inter (Serie A)
08-09-22 Inter 0-2 Bayern (Liga Champions)
10-09-22 Inter 1-0 Torino (Serie A)