Suara.com - Mantan penyerang AS Roma Francesco Totti bercerai dengan istrinya, Ilary Blasi. Alasannya sang istri tak mendukungnya setelah dia gantung sepatu. Di sisi lain, istri Francesco Totti selingkh.
Francesco Totti pensiun pada 2017. Totti menikah dengan Ilary Blasi yang merupakan mantan presenter TV itu pada tahun 2005. Mereka mempunyai 3 anak.
Francesco Totti dan Ilary Blasi berpisah sejak Juli 2022 lalu.
Sejak gantung sepatu, Francesco Totti memang tertatih bertahan hidup. Di sisi lain, dia kehilangan ayahnya karena Covid-19 pada Oktober 2020. Ini lah masa-masa sulit ini.
![Mantan penyerang dan kapten AS Roma, Francesco Totti. [AFP/Filippo Monteforte]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/07/18/21918-francesco-totti.jpg)
Saat itulah istrinya dia anggap tidak mendukugnya.
"Saya pernah menjalani masa sulit, pertama karena saya berhenti bermain dan kemudian ayah saya meninggal karena Covid," kata Francesco Totti dikutip dari Daily Mail.
"Saya juga menderita Covid yang kuat selama 15 hari. Namun, istri saya, ketika saya sangat membutuhkannya, tidak ada di sana.'
Namun ada kabar perselingkuhan adalah penyebab perpisahan mereka. Sebab ada kabar Francesco Totti berselingkuh dengan perempuan bernama Noemi Bocchi.

"Tidak benar bahwa saya adalah orang pertama yang berkhianat. Saya mengatakan saya tidak akan berbicara dan saya tidak, tetapi saya telah membaca terlalu banyak hoax dalam beberapa minggu terakhir. Beberapa bahkan membuat anak saya menderita," lanjutnya.
Baca Juga: Prediksi Empoli vs AS Roma: Saatnya Giallorossi Kembali ke Trek Kemenangan!
Isu perselingkuhan juga dialamatkan ke Ilary Blasi.