Siapa Erling Haaland? Kalahkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Cetak Sejarah Baru di Liga Champions

Rabu, 07 September 2022 | 13:10 WIB
Siapa Erling Haaland? Kalahkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Cetak Sejarah Baru di Liga Champions
Penyerang Manchester City, Erling Haaland (kanan). [NIGEL RODDIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Erling Haaland lagi jadi sorotan karena mampu kalahkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam rekor Liga Champions musim ini. Erling Haaland disebut cetak sejarah baru di Liga Champions.

Paling tidak ada 4 hal alasan Erling Haaland cetak sejarah di Liga Champions.

Petama, Erling Haaland pemain pertama dalam sejarah yang mampu mencetak 25 gol hanya dalam 20 pertandingan di Liga Champions.

Lalu, Erling Haaland juga selalu mencetak gol dalam debut bersama klub barunya di Liga Champions. Sebelum Man City, dia juga mencetak gol bersama RB Salzburg dan Borussia Dortmund.

Alasan ketiga, Erling Haaland jadi pemain termuda yang mampu mencetak 25 gol di Liga Champions yakni 22 tahun, 1 bulan dan 17 hari.

Terakhir, hanya 31 pemain dalam sejarah Liga Champions yang mencetak lebih banyak gol daripada Haaland. Dia telah bermain hanya dalam 20 pertandingan

Profil Erling Haaland

Striker Manchester City Erling Haaland merayakan golnya ke gawang Nottingham Forest dalam laga Liga Premier Inggris yang digelar di Stadion Etihad pada 1 September 2022. [AFP]
Striker Manchester City Erling Haaland merayakan golnya ke gawang Nottingham Forest dalam laga Liga Premier Inggris yang digelar di Stadion Etihad pada 1 September 2022. [AFP]

Erling Haaland lahir di Leeds, Inggris dari ayahnya yang seorang pemain sepak bola, Alf-Inge Håland, saat berkarier di Inggris.

Erling Braut Haaland lahir pada 21 Juli 2000. Asal negara Erling Haaland dari Norwegia yang bermain sebagai penyerang untuk klub Liga Utama Inggris Manchester City dan tim nasional Norwegia.

Baca Juga: Dortmund Pesta Gol Lawan Copenhagen, Julian Brandt Kesal Tak Ikut Masuk Scoresheet

Erling Haaland memulai kariernya di klub kota asalnya Bryne FK pada 2016, dan pindah ke Molde FK tahun berikutnya selama dua tahun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI