Sebab, sejak mencatatkan debutnya pada 2007, Luis Suarez telah membukukan sejumlah rekor bersama timnas Uruguay. Salah satunya yakni koleksi 68 golnya yang menjadi torehan tertinggi dalam sejarah.
Pengalamannya di level internasional juga akan berguna bagi Le Celeste. Sebab, sampai saat ini dia sudah mencatatkan total 132 penampilan bersama Uruguay di berbagai ajang.
Pemain selanjutnya yang juga diprediksi jadi kunci kesuksesan Uruguay di Piala Dunia 2022 ialah Darwin Nunez. Pemain ini menjadi salah satu bintang baru Liverpool.
Sementara di sektor pertahanan, Uruguay bakal bergantung banyak pada sosok Ronald Araujo. Pemain jebolan akademi La Masia ini menjadi salah satu bintang baru Barcelona.
Meskipun usianya masih cukup belia, Araujo diyakini bisa memberikan bantuan banyak untuk timnas Uruguay pada Piala Dunia 2022.
Pelatih: Diogo Alonso
Kursi kepelatihan timnas Uruguay memang sempat mengalami perubahan pada fase kualifikasi. Dari awalnya ditukangi Oscar Tabarez, lalu digeser oleh Diogo Alonso.
Diogo Alonso memang menjadi sosok yang penting di balik keberhasilan Uruguay melaju ke putaran final Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung di Qatar tersebut.
Sejauh ini, ia memang belum punya pengalaman melatih tim nasional. Namun, catatannya sebagai juru taktik timnas Uruguay bisa dibilang cukup mengesankan.
Baca Juga: Profil Timnas Brasil di Piala Dunia 2022: Bertabur Bintang Casemiro, Ederson Hingga Neymar
Sebab, dari semua laga yang sudah didampinginya, La Celeste sukses meraih enam kemenangan dan satu hasil seri. Sebagai catatan, empat kemenangan diraih pada fase kualifikasi.