Suara.com - Timnas Brasil memastikan diri melaju ke putaran final Piala Dunia 2022, Negeri Samba memastikan diri sebagai negara yang tak pernah absen dari ajang Piala Dunia. Di Timnas Brasil bertabur bintang, mulai dari Neymar, Ederson, hingga Casemiro.
Keikutsertaan Brasil di Piala Dunia dimulai sejak turnamen pertama kali digelar pada 1930, selain tak pernah absen juga menjadi yang tersukses.
Timnas Brasil mengoleksi lima gelar Piala Dunia, meskipun sejak 2002 pamor Selecao sebagai negara dengan pamor pesepak bola dan permainan atraktif mulai luntur.
Piala Dunia 2014 sempat menjadi kesempatan Brasil memantaskan diri sebagai yang terbaik, namun status tuan rumah di saat itu berakhir dengan kekecewaan terbesar.

Brasil terbantai di babak perempat final setelah terbantai Jerman dengan skor 1-4, sekaligus menjadi pelengkap derita Brasil di Piala Dunia.
Prestasi dan Perjuangan
Brasil pertama kali meraih gelar juara di edisi 1958, setelah itu meraih gelar kedua pada edisi 1962 alias dua kali beruntun.
Tiga gelar Piala Dunia setelahnya didapat Brasil pada edisi 1970, 1994 dan 2002, setelah itu pamor mereka luntur dalam empat edisi selanjutnya.

Brasil hanya bisa sampai ke perempat final pada edisi 2006 dan 2010, kemudian merebut peringkat keempat pada 2014 sebelum kembali hanya sampai ke perempat final pada 2018.
Baca Juga: Profil Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022: Digadang-gadang Bisa Lolos Putaran Final
Sementara itu perjalanan menuju ke Piala Dunia 2022 membuat Brasil digadang-gadang sebagai calon kuat peraih gelar juara di edisi saat ini.