Southampton vs Chelsea: The Blues Takluk di St Mary Stadium

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 31 Agustus 2022 | 05:17 WIB
Southampton vs Chelsea: The Blues Takluk di St Mary Stadium
Striker Southampton Adam Armstrong (kiri) mencetak gol kedua bagi timnya pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Southampton dan Chelsea di Stadion St Mary di Southampton, Inggris selatan pada 30 Agustus 2022. Glyn KIRK / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chelsea menelan kekalahan setelah takluk 1-2 di markas Southampton dalam lanjutan Liga Inggris, Rabu (31/8/2022). Gol Romeo Lavia dan Adam Armstrong memastikan kemenangan The Saints.

Pada pertandingan yang digelar di St Mary Stadium, Chelsea lebih dulu melakukan tekanan. Bahkan pada menit ke-23, The Blues sudah berhasil memimpin 1-0 lewat gol Raheem Sterling.

Berawal dari umpan Mason Mount masih dapat diblok Romain Perraud. Sterling yang mendapatkan bola liar langsung melepaskan tembakannya ke gawang tuan rumah.

Southampton segera meresponnya. Tuan rumah hanya butuh lima menit untuk menyamakan kedudukan setelah Romeo Lavia menjebol gawang Edouard Mendy lewat sepakan kerasnya

Baca Juga: Link Live Streaming Southampton vs Chelsea, Laga Pekan Kelima Liga Inggris

Setelah menyamakan kedudukan 1-1, Southampton balik menekan. Adam Armstrong mengancam Chelsea namun kali ini sepakannya masih lemah sehingga dapat diamankan Mendy.

Menjelang akhir babak pertama, Armstrong akhirnya menjebol gawang Chelsea lewat tembakannya ke pojok kiri gawang. Southampton pun berbalik unggul 2-1 hingga turun minum.

Di babak kedua, Southampton masih melanjutkan serangannya namun pemain belakang Chelsea masih dapat meredamnya. Chelsea mencoba bangkit menekan Southampton.

Pada menit ke-66, peluang Kai Haverts masih belum membuahkan hasil setelah sundulannya masih melebar. Sementara tandukan Armando Broja di menit ke-84 masih dapat ditepis Gavin Bazunu.

Chelsea masih mencoba menekan di sisa waktu babak kedua. Namun hingga akhir pertandingan Southampton masih dapat mempertahankan keunggulannya 2-1.

Baca Juga: Buntut Kekalahan Memalukan 0-9, Bournemouth Resmi Pecat Scott Parker

Hasil tersebut membuat Southampton menyamai poin Chelsea dengan tujuh poin di klasemen Liga Inggris. Southampton di peringkat ketujuh, sedangkan Chelsea di posisi ke delapan

Susunan Pemain

Southampton: Gavin Bazunu; Romain Perraud(Moussa Djenepo 73'), Mohammed Salisu, Armel Bella-Kotchap, Kyle Walker-Peters; Romeo Lavia(Joe Aribo 60'), James Ward-Prowse; Ibrahima Diallo, Mohamed Elyounoussi, Adam Armstrong; Che Adams

Chelsea:Edouard Mendy; Kalidou Koulibaly, Thiago Silva, Cesar Azpilicueta(Armando Broja 66'), Marc Cucurella; Ruben Loftus-Cheek(Mateo Kovacic 46'), Jorginho(21-Ben Chilwell 67'), Mason Mount; Raheem Sterling, Kai Havertz(10-Christian Pulisic 66'), Hakim Ziyech

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI