Suara.com - Bukan Mario Balotelli namanya jika tak berulah di tempat di mana ia berkarier sepak bola. Teranyar, kali ini pelatihnya sendiri diajak duel di lapangan.
Sementara Komisi III DPR RI sah merestui naturalisasi pemain keturunan Indonesia. Setelah mendapatkan restu itu, Jordi Amat menyampaikan janji untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Indonesia.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Senin (29/8/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Bikin Ulah Lagi, Mario Balotelli Nyaris Baku Hantam dengan Pelatihnya Sendiri
![Mario Balotelli. [Isabella BONOTTO / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/01/25/22414-mario-balotelli.jpg)
Bukan Mario Balotelli namanya jika tak berulah di tempat di mana ia berkarier sepak bola. Teranyar, kali ini pelatihnya sendiri diajak duel di lapangan.
Mario Balotelli kini bermain di Adana Demirspor, salah satu kontestan Liga Turki. Dan jelas, di mana ada sosoknya pasti ada keributan yang memantik media untuk meliputnya.
2. Proses Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia Disetujui DPR RI, Jordi Amat Janjikan Hal Ini
![Pemain keturunan, Jordi Amat mulai latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Sidolig, Jumat (27/5/2022) sore WIB. [PSSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/28/19442-jordi-amat-mulai-latihan-bersama-timnas-indonesia.jpg)
Komisi III DPR RI sah merestui naturalisasi pemain keturunan Indonesia. Setelah mendapatkan restu itu, Jordi Amat menyampaikan janji untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Indonesia.
Baca Juga: 5 Striker yang Dimiliki Timnas Indonesia U-19 untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Kabar baik datang dari proses untuk naturalisasi dua pemain keturunan Indonesia. Komisi III DPR RI menyetujui proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh dalam rapat kerja (raker) bersama PSSI, Menpora, serta Wamenkumham, Senin (29/8/2022).