Antonio Conte Akui Kemenangan Tottenham Hotspur Atas Nottingham Forest Tidak Mudah

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 29 Agustus 2022 | 16:23 WIB
Antonio Conte Akui Kemenangan Tottenham Hotspur Atas Nottingham Forest Tidak Mudah
Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte. [GLYN KIRK / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Tottenham Hotspur Antonio Conte mengakui sulit bagi timnya untuk mengamankan kemenangan 2-0 atas Nottingham Forest pada pekan ke-4 Liga Inggris di Stadion City Ground, Nottinghamshire, Minggu (28/8/2022).

Dilaporkan Antara dari situs resmi klub, Senin (29/8/2022), Antonio Conte mengatakan timnya ini merupakan kemenangan yang bagus, terlebih Nottingham Forest memberikan perlawanan sengit kepada Tottenham Hotspur.

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. [ANDY BUCHANAN / AFP]
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. [ANDY BUCHANAN / AFP]

"Forest telah memulai musim dengan baik, mereka menang di sini melawan West Ham, bermain imbang di Everton dan kami tahu betul bahwa bermain di stadion ini ada banyak kebisingan," ujar Conte.

"Pada saat yang sama, penggemar kami sangat penting untuk membedakan kebisingan ini. Mendapatkan tiga poin sangat bagus, tetapi kami tahu betul bahwa kami harus terus bekerja dan terus meningkat," sambungnya.

Baca Juga: Link Live Streaming PSM Makassar vs Persib Bandung, BRI Liga 1 Malam Ini

Pelatih asal Italia itu menjelaskan, pada babak pertama Tottenham sempat mengalami kesulitan karena bermain di bawah tekanan sedikit ragu untuk memainkan bola.

Conte menjelaskan hal ini membuat sedikit terjadinya operan yang terjadi di lini tengah di mana hal itu merupakan latihan yang terus mereka lakukan dalam satu pekan terakhir ini.

"Di babak kedua, kami tampil jauh lebih baik. Di babak kedua kami mendominasi permainan, mencetak gol kedua dan bisa saja mencetak gol lagi dengan Harry, tapi saya tidak berpikir dia gagal mengeksekusi penalti. Kiper melakukan penyelamatan fantastis. Pada akhirnya tidak apa-apa," jelas Conte.

"Tidak mudah di sini, kami tahu betul. Sekarang, kami memiliki pertandingan lain pada hari Rabu melawan West Ham, kemudian Sabtu, jadi setiap pemain harus beristirahat untuk pulih, melakukannya dengan baik dan siap, karena itu akan menjadi 'perang olahraga' lainnya melawan West Ham," sambungnya.

Pada pertandingan ini Tottenham berhasil mengamankan kemenangan berkat dua gol yang dicetak oleh penyerang Harry Kane usai memanfaatkan umpan dari Dejan Kulusevski serta Richarlison. Selanjutnya The Lilywhites akan menjamu West Ham, Rabu (31/8/2022) waktu setempat.

Baca Juga: Persija Petik Kemenangan Pertama di Markas Arema FC dalam 19 Tahun, Thomas Doll: Saya Baru Tahu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI