3 Pemain Muda Persib Bandung Terlibat di TC Timnas Indonesia U-19

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 24 Agustus 2022 | 21:20 WIB
3 Pemain Muda Persib Bandung Terlibat di TC Timnas Indonesia U-19
Gelandang jangkar Persib Bandung, Robi Darwis. [dok. AyoBandung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga pemain muda Persib Bandung; Robi Darwis, Kakang Rudianto, dan Ferdiansyah dipanggil PSSI untuk menjalani training camp (TC) alias pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-19.

Melalui surat nomor 3267/AGB/447/VIII/2022 disampaikan, pemusatan latihan digelar untuk persiapan Timnas U-19 menghadapi babak kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang bakal digelar di Surabaya, 14-18 September mendatang.

"Persiapan turnamen tersebut, PSSI akan melakukan pemusatan latihan di Jakarta. Maka dengan ini memanggil Ferdiansyah, Robi Darwis, Kakang Rudianto," tulis Sekjen PSSI, Yunus Nusi seperti dimuat Antara, Rabu (24/8/2022).

Pemusatan latihan akan berlangsung tanggal 24 Agustus hingga 7 September 2022, sementara Robi, Kakang dan Ferdiansyah sudah bergabung dengan pemain lain di Jakarta sejak 23 Agustus kemarin.

Baca Juga: Daftar 11 Pemain Baru Timnas Indonesia U-19 yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Sementara itu, asisten pelatih Persib, Budiman mengapresiasi tiga anak asuhannya yang dipanggil PSSI untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19.

Budiman berharap para pemain bisa memaksimalkan kesempatan emas tersebut karena klub akan sangat mendukung karier pemainnya, terlebih saat membela Timnas.

"Saya cukup senang ada pemain muda yang dipanggil timnas. Tujuan semua pemain bola kan main di level paling tinggi. Timnas itu level tinggi," katanya.

Menurut pelatih berlisensi A AFC tersebut, mengikuti TC Timnas adalah kesempatan bagus bagi pemain sehingga jangan sampai menyia-nyiakannya.

Secara khusus, Budiman pun memberikan dukungan bagi Robi Darwis, apalagi pemusatan latihan kali ini adalah yang pertama bagi gelandang muda Pangeran Biru.

Baca Juga: Rekan Setim di Timnas Indonesia, Ini Penjelasan Nadeo Argawinata Usai Bersitegang dengan Ricky Kambuaya

"Apalagi Robi, ini kesempatan bagus buat dia bisa main di level tinggi. Kalau menurut saya Robi memang layak masuk timnas," katanya.

Budiman juga mendoakan semua program timnas bisa berjalan lancar dan meraih hasil maksimal dalam kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

[Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI