Kejadian Lucu PSM Jelang Final Piala AFC, Pisang Dicuri Monyet saat Latihan

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 24 Agustus 2022 | 20:34 WIB
Kejadian Lucu PSM Jelang Final Piala AFC, Pisang Dicuri Monyet saat Latihan
Para pemain PSM Makassar. (ANTARA FOTO/ABRIAWAN ABHE)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen lucu terjadi dalam persiapan PSM Makassar menghadapi Kuala Lumpur City FC di final Piala AFC 2022 zona ASEAN.

Pada saat melangsungkan latihan di Kuala Lumpur, Malaysia pada Selasa (23/8/2022), pisang yang sudah dipersiapkan untuk dikonsumsi para pemain PSM dicuri oleh monyet.

Momen kocak ini dibagikan dalam video singkat yang diunggah oleh akun Twitter Harimau Malaya. Di awal video, terlihat pelatih kepala PSM, Bernardo Tavares sedang diwawancarai jurnalis Malaysia terkait persiapan tim.

Awalnya semua berjalan biasa saja hingga pada satu momen, konsentrasi Tavares terganggu setelah melihat kawanan monyet yang ada di sekitaran lapangan latihan PSM.

Bahkan wawancara Tavares dengan jurnalis Malaysia itu sempat terhenti sejenak karena pelatih asal Portugal itu terlihat tertawa terbahak-bahak.

Jurnalis asal Malaysia itu pun sempat merekam langsung momen seekor monyet yang sedang lari membawa pisang milik tim PSM tersebut.

Tavares pun dengan antusias memberitahukan kejadian tersebut kepada para pemain PSM yang masih berlatih di lapangan.

Untungnya, momen lucu ini tidak sampai mengganggu persiapan para pemain untuk menghadapi Kuala Lumpur City FC.

Adapun, dalam duel ini PSM akan mencoba mengharumkan sepak bola Indonesia untuk menjuarai Piala AFC 2022 zona ASEAN sekaligus memuluskan langkahnya ke play-off semifinal antar zona.

Sampai artikel ini diturunkan, PSM masih bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Kuala Lumpur City FC di babak pertama laga yang dihelat di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia.

[Aditia Rizki]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI