Suara.com - Timnas Indonesia U-19 tidak lama lagi akan berjuang di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Ada beberapa pemain muda yang telah bermain di LIga 1 musim ini yang layak dijajal pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong untuk masuk skuadnya.
Indonesia sendiri ditunjuk menjadi tuan rumah untuk Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Ajang ini rencananya bakal digelar dari 14-18 September 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Skuad Garuda Nusantara tergabung di Grup F bersama Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste. Juara grup akan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Shin Tae-yong sendiri belum mengumumkan skuadnya untuk ajang kualifikasi ini. Well, ada beberapa nama pemain muda di Liga 1 yang tentunya layak dicoba oleh pelatih asal Korea Selatan itu.
Baca Juga: PSS Sleman Boyong 21 Pemain Hadapi Persik Kediri
1. Frengky Missa
Frengky Missa menjelam menjadi wonderkid Persija Jakarta di dua laga awal Liga 1 2022. Bukan tak mungkin ia masuk Timnas Indonesia U-19 untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Sudah empat pertandingan yang sudah ia lakoni di Liga 1 2022/23 dengan mencatatkan 1 gol. Bek berusia 18 tahun itu menjalani debutnya bersama Persija pada 18 Juni lalu di Piala Presiden.
Thomas Doll tanpa ragu memberikan kesempatan tampil buat Frengky Missa main 90 menit lawan Bali United di pekan pertama Liga 1 pada 23 Juli. Meski berstatus debutan, permainannya bagai pemain yang sudah bertahun-tahun di level senior.
2. Robi Darwis
Baca Juga: Kontrak Luis Milla sebagai Pelatih Persib Berdurasi Dua Tahun
Bukan, ini bukan legenda Persib Bandung satu itu, tapi dia adalah wonderkid Persib di musim ini. Pemain berusia 19 tahun tersebut sudah bermain 3 kali di Liga 1 2022/23.
Robi Darwis sudah menyumbangkan 1 assist di laga Persib kontra Borneo FC. Kepiawaiannya memimpin di lini tengah akan menambah kekuatan Timnas Indonesia U-19 dan opsi Shin Tae-yong.
3. Ginanjar Wahyu Ramadhani
Selain Frengky Missa, Persija Jakarta juga memiliki wonderkid lain di Liga 1 musim ini dalam diri Ginanjar Wahyu. Gelandang kelahiran 20 November 2003 ini sudah melakoni 3 pertandingan.
Kinerja apik yang ditunjukkannya membuat Thomas Doll diyakini masih akan memberi kepercayaan untuk menurunkannya di laga-laga lain Persija.
[Aditia Rizki]