Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala AFF 2022, Berpotensi Segrup Lagi dengan Vietnam

Arif Budi Suara.Com
Senin, 22 Agustus 2022 | 14:29 WIB
Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala AFF 2022, Berpotensi Segrup Lagi dengan Vietnam
Pemain Timnas Indonesia berfoto bersama. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepastian pembagian pot Piala AFF 2022 sudah ditentukan dengan timnas Indonesia masuk ke pot 2 bersama Malaysia. Hal ini membuat anak asuh Shin Tae-yong berpotensi segrup dengan Vietnam lagi.

Melansir dari akun Twitter @theaseanball, penempatan pot Piala AFF 2022 mendatang ini ditentukan menurut dua turnamen sebelumnya. Alhasil dua juara edisi sebelumnya, yakni Vietnam dan Thailand masuk di pot pertama.

Nah, timnas Indonesia yang menembus babak final edisi sebelumnya ditempatkan pada pot 2. Malaysia juga finalis pada edisi 2018 yang masuk dalam pot sama dengan skuad Garuda.

Melihat pembagian pot tersebut, timnas Indonesia berpotensi segrup lagi dengan Vietnam. Tentu ini menarik disaksikan karena kedua negara ini punya rivalitas yang panas akhir-akhir ini.

Baca Juga: Luis Milla Jadi Pelatih Persib, Dirtek PSSI Berharap Bisa Beri Dampak Positif ke Timnas Indonesia

Misalnya di tahun ini Indonesia dan Vietnam sudah sering berada dalam satu grup. Mulai dari SEA Games 2021, Piala AFF U-19, Piala AFF U-16, dan yang terdekat di Kualifikasi Piala Asia U-20.

Menariknya timnas Indonesia hanya mampu unggul dari Vietnam di kategori U-16 saja. Di ajang Piala AFF U-16 2022, anak asuh Bima Sakti menang dua kali dari tim junior Golden Star Warriors di fase grup dan babak final.

Sementara itu, pengundian grup Piala AFF 2022 ini dijadwalkan pada 30 Agustus 2022 di Bangkok, Thailand. Sedangkan untuk kompetisi direncanakan pada 23 Desember 2022 sampai 15 Januari 2023.

Selengkapnya, berikut ini pembagian pot lengkap di Piala AFF 2022:

Pot 1: Vietnam, Thailand.

Baca Juga: Tampil Solid, Elkan Baggott Jadi Pemain Terbaik saat Gillingham FC Tahan Imbang Walsall

Pot 2: Indonesia, Malaysia

Pot 3: Singapura, Filipina

Pot 4: Myanmar, Kamboja

Pot 5: Laos, Timor Leste/Brunei Darussalam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI