Jebolan Barcelona dan Real Madrid
Luis Milla lahir dengan nama lengkap Luis Milla Aspas di Teruel, Spanyol, pada 12 Maret 1966 atau 56 tahun silam.
Kiprahnya di dunia sepak bola bermula di kampung halamannya sendiri, yakni Teruel. Selepasnya, ia bergabung akademi Barcelona pada tahun 1983.
Usai menimba ilmu bersama tim akademi Barcelona, Luis Milla pun berkesempatan debut bersama klub utama asal Catalan tersebut.
Ia melakoni debutnya pada musim 1984/1985. Setelahnya, Luis Milla yang berhasil promosi ke tim utama Barcelona, dilepas secara gratis ke Real Madrid pada 1988.
Luis Milla dilepas ke Real Madrid karena adanya perselisihan perpanjangan kontrak bersama Direktur Barcelona dan sang manajer, Johan Cruyff.
Usai dilepas ke Real Madrid, Luis Milla mengawali kiprahnya di ibu kota Spanyol dengan cedera parah di laga debutnya.
Namun usai mendapat cedera parah, Luis Milla berhasil bangkit dan menjadi elemen penting Real Madrid hingga tahun 1997, sebelum dilepas ke Valencia.
Di Valencia sendiri, Luis Milla hanya bermain selama empat tahun saja, atau hingga 2001. Di tahun itu, ia pun memutuskan gantung sepatu.
Baca Juga: Chelsea Pede Bisa Boyong Pierre-Emerick Aubameyang dari Barcelona
Usai gantung sepatu, Luis Milla menjalani karier kepelatihan, di mana ia memulai kariernya sebagai asisten pelatih mantan rekan setimnya dulu, Michael Laudrup, yang menukangi Getafe pada 2007/2008.