Suara.com - Pelatih interim Persib Bandung, Budiman Yunus mengaku puas bisa memberikan kemenangan kedua untuk Pangeran Biru musim ini, sebelum posisinya digantikan juru taktik Spanyol Luis Milla Aspas.
Budiman Yunus, yang untuk sementara menggantikan posisi Robert Rene Alberts yang mengundurkan diri, berhasil mempersembahkan kemenangan kedua untuk Persib Bandung saat bertandang ke markas PSS Sleman.
Duel PSS Sleman vs Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022) itu dimenangkan Maung Bandung dengan skor tipis 1-0 berkat gol David da Silva pada menit ke-7.
Ini merupakan kemenangan kedua beruntun Persib Bandung di awal Liga 1 2022/2023 setelah sebelumnya terseok-seok dalam tiga laga perdana.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Gol David da Silva Bawa Persib Bungkam PSS Sleman di Maguwoharjo
Menurut Budiman, kemenangan pada pertandingan tersebut merupakan hasil kerja keras dari semua pemain yang turun di lapangan karena dirinya hanya bisa memberikan dukungan dari luar lapangan.
"Alhamdulillah, saya bersyukur kepada Allah SWT, hari ini kami bisa meraih kemenangan kedua. Kemenangan ini hasil kerja keras pemain. Saya tidak bisa apa-apa karena berada di luar lapangan," ujar Budiman.
Mantan pemain Persib di medio tahun 2000an tersebut turut memberikan apresiasi kepada anak asuhnya, yang menurutnya telah bekerja selama pertandingan dan pada akhirnya mengunci kemenangan.
"Hari ini saya ucapkan selamat kepada pemain yang telah bekerja keras selama 90 menit," jelas Budiman.
Setelah tampil dengan pelatih interim dalam dua laga terakhirnya, Persib Bandung telah mengumumkan menunjuk mantan pelatih timnas Indonesia, Luis Milla Aspas sebagai juru taktik anyar.
Baca Juga: Aji Santoso: Persebaya Main Bagus, Hanya Saja Hasilnya Tak Sesuai Harapan
Peresmian pelatih yang sempat mengantarkan timnas Spanyol menjadi juara Euro U-21 pada 2011 itu berlangsung pada Jumat (19/8/2022). Namun belum diketahui kapan pelatih 56 tahun itu akan datang ke Indonesia dan mulai menukangi Persib Bandung.