Upaya Pesut Etam pun berbuah manis pada menit ke-62. Kerja sama dengan Stefano Lilipaly berbuah gol yang dicetak oleh Matheus Antonio Souza alias Pato.
Tidak sampai lima menit Persebaya Surabaya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Semua berawal dari counter attack cepat Bajul Ijo pada menit ke-66.
Aksi individu Silvio Junior tak bisa dihentikan bek Borneo FC. Hingga akhirnya tendangannya mendatarnya masuk ke sudut gawang meski sempat ditepis kiper.
Nampak kedua tim bermain lebih hati-hati di usai skor seri 1-1. Borneo FC lebih banyak melakukan operan-operan pendek menunggu Persebaya keluar dari area pertahanan.
Sementara Bajul Ijo nampak sulit mendapatkan bola. Tim besutan Aji Santoso dipaksa bermain di area pertahanannya sendiri.
Di penghujung pertandingan Borneo FC Samarinda mendapat hadiah penalti usai pemainnya dilanggar di kotak terlarang. Pato yang dipercaya sebagai algojo sukses mengubah skor menjadi 2-1.
Tidak ada lagi gol tercipta hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Brace Pato sukses bungkam Persebaya dengan skor 2-1.
Susunan Pemain:
Borneo FC Samarinda (4-3-3): Dwi Kuswanto; Leo Guntara, Diego Michiels, Javlon Guseynov, Muhammad Fajar Fathurrahman; Hendro Siswanto, Jonathan Bustos, Kei Hirose (Ahmad Nur Hardianto 78'); Stefano Lilipaly, Matheus Souza dos Santos, Terens Puhiri.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Persis Solo Akhirnya Menang, Tundukkan Tuan Rumah Bhayangkara FC
Pelatih: Milomir Seslija (Bosnia)