Suara.com - Manchester United dikabarkan tengah mengejar agar gelandang jangkar Real Madrid, Casemiro segera menjalani tes medis dan bisa segera diresmikan sebagai pemain anyar Setan Merah.
Dalam dua hari terakhir ini, Manchester United memang santer dikatikan dengan Casemiro. Dan ternyata kubu Setan Merah memang bergerak cepat untuk bisa mengamankan jangkar berusia 30 tahun itu di bursa transfer musim panas ini.
Seperti diklaim pakar transfer Fabrizio Romano, Jumat (19/8/2022, Casemiro sudah sepakat soal kontrak yang bakal ia terima di Manchester United.
Manchester United dan Real Madrid pun sudah menyepakati harga transfer untuk pemain internasional Brasil itu, yakni 60 juta euro ditambah bonus tambahan 10 juta euro.
Manchester United kini mengejar agar Casemiro segera tes medis dalam beberapa jam ke depan, agar sang pemain bisa segera diturunkan di big match pekan ketiga Liga Inggris 2022/2023, di mana Manchester United akan menjamu Liverpool di Old Trafford, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB nanti.
Manchester United akan mengikat Casemiro dengan kontrak berdurasi empat tahun.
Andai benar berhasil mengamankan transfer ini, Casemiro akan jadi rekrutan keempat Setan Merah di musim panas ini, setelah bek sayap Tyrell Malacia, gelandang sentral Christian Eriksen dan bek tengah Lisandro Martinez.