Suara.com - Bima Sakti sukses mempersembahkan gelar juara Piala AFF U-16 2022 untuk Indonesia. Sosoknya tak sendiri dalam membangun sepak bola Indonesia kelompok umur.
Setidaknya ada lima pelatih top Indonesia yang saat ini menimba ilmu dan pengalaman yang relatif seangkatan dengan Bima Sakti.
Gelar juara Piala AFF U-16 2022 menjadi yang perdana untuk Bima Sakti selama menjalani profesinya sebagai pelatih.
Kualitas yang dimiliki Bima Sakti menunjukkan bahwa pelatih lokal juga mampu memberi jawaban di kompetisi internasional, begitu juga dengan rekan-rekannya yang masih berproses.
Lantas siapa saja pelatih top yang seangkatan dengan Bima Sakti saat ini?
1. Francis Wewengkang
Eks pemain Persija Jakarta yang kini menjadi asisten pelatih Rahmad Darmawan di RANS Nusantara FC, klub milik Raffi Ahmad.
Francis pernah bermain untuk Timnas Indonesia bersama Bima Sakti, meskipun saat ini kariernya sebagai pelatih baru sebatas asisten.
Diketahui bahwa sebelum merapat ke RANS Nusantara FC, Francis lebih dulu bekerja untuk Persita Tangerang, Persikabo 1973 dan Sriwijaya FC.
Baca Juga: Peran Besar Bima Sakti dalam Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 Kampiun Piala AFF
2. Indriyanto Nugroho