Link Live Streaming RANS Nusantara FC vs PSM Makassar, Liga 1 Segera Berlangsung

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 15 Agustus 2022 | 16:48 WIB
Link Live Streaming RANS Nusantara FC vs PSM Makassar, Liga 1 Segera Berlangsung
Pesepak bola PSM Makassar Yuran Fernandes (kedua kanan) berselebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Kedah Darul Aman Malaysia saat pertandingan Semifinal zona ASEAN Piala AFC 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (9/8/2022). PSM Makassar berhasil mengalahkan Kedah Darul Aman dengan skor 2-1 dan lolos ke final zona ASEAN Piala AFC 2022. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan pekan keempat Liga 1 antara RANS Nusantara FC vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (15/8/2022).

Di laga ini, RANS Nusantara FC dan PSM Makassar dipastikan sama-sama mengincar tiga poin.

Bagi RANS Nusantara FC memenangi laga ini adalah harga mati mengingat di tiga laga sebelumnya tim besutan Rahmad Darmawan gagal mendulang kemenangan.

Para pemain PSM Makassar melakukan selebrasi kontra Kedah Darul Aman FC dalam laga semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (9/8/2022). [Twitter/@AFCCup]
Para pemain PSM Makassar melakukan selebrasi kontra Kedah Darul Aman FC dalam laga semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (9/8/2022). [Twitter/@AFCCup]

Baru mengantongi dua poin, RANS saat ini masih menempati posisi 16, posisi teratas zona merah, dengan koleksi dua poin.

Baca Juga: Chelsea Batal Menang, Thomas Tuchel Kecewa Berat

Berbeda dengan RANS, PSM Makassar tampil berigas di tiga laga sebelumnya. Mereka belum terkalahkan setelah mengemas dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Mengantongi tujuh poin PSM Makassar saat ini berada di posisi lima klasemen sementara Liga 1.

Pelatih RANS Rahmad Darmawan sadar PSM bukanlah lawan yang mudah. Namun demikian, target tiga poin perdana tetap menjadi target.

"PSM itu sulit dikalahkan. Semua memiliki peluang, oleh karena itu penekanan saya fokus pada permainan," tegas Rahmad Darmawan.

Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming RANS Nusantara FC vs PSM Makassar.

Baca Juga: Profil Frank Sokoy, Pemain Barito Putera yang Langgar Keras Irkham Milla

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI