Deretan Fakta Menarik usai Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 14 Agustus 2022 | 20:10 WIB
Deretan Fakta Menarik usai Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022
Para pemain Timnas Indonesia U-16. [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-16 bikin bangga. Skuad besutan Bima Sakti ini berhasil menjadi juara di Piala AFF U-16 2022.

Keberhasilan merengkuh gelar juara Piala AFF U-16 2022 didapat usai mengalahkan Vietnam U-16 1-0 pada partai final yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/8/2022) malam.

Satu-satunya gol kemenangan Timnas Indonesia U-16 dalam laga ini dicetak oleh Muhammad Kafiatur di menit ke-45+1.

Bagi Vietnam, kekalahan ini adalah yang kedua kalinya setelah mereka dipaksa menyerah 1-2 oleh Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- di laga pamungkas fase grup Piala AFF U-16 akhir pekan kemarin.

Gelar juara di Piala AFF U-16 ini terasa sangat istimewa setelah berbagai kegagalan timnas di level usia lainnya hingga senior.

Ada beberapa fakta menarik yang mengiringi keberhasilan meraih juara ini. Apa saja? Berikut ulasannya.

1. Tak Pernah Kalah

Perjalanan Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 makin sempurna karena tidak pernah mencatatkan kekalahan sejak fase grup.

Indonesia U-16 menyapu bersih tiga laga grup dengan kemenangan. Lalu di semifinal mengalahkan Myanmar dan Vietnam 1-0 di partai final.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Dapat Bonus Rp1,38 Miliar dan Dijadwalkan Ikut Upacara 17 Agustus

2. Iqbal Gwijangge Istimewa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI