Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF, Bima Sakti: Alhamdulillah, Ini Berkat Kerja Keras Pemain

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 00:49 WIB
Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF, Bima Sakti: Alhamdulillah, Ini Berkat Kerja Keras Pemain
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelar juara Piala AFF U-16 2022 berhasil diraih Timnas Indonesia U-16 usai mengalahkan Vietnam di partai final yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022) malam.

Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia U-16 menang tipis 1-0. Gol tunggal kemenangan skuad Garuda Asia dicetak oleh Muhammad Kafiatur di akhir babak pertama.

Penggawa Timnas Indonesia U-16 berfoto usai menerima medali atas kemenangannya di Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Jumat (12/8/2022). [Wahyu Turi Krisanti/Suarajogja.id]
Penggawa Timnas Indonesia U-16 berfoto usai menerima medali atas kemenangannya di Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Jumat (12/8/2022). [Wahyu Turi Krisanti/Suarajogja.id]

Menanggapi keberhasilan Garuda Asia menjuarai turnamen Piala AFF U-16, Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti mengatakan jika gelar tersebut berkat kerja keras dan kegigihan para pemain.

"Alhamdulillah. Ini berkat kerja keras semua pemain, pelatih dan ofisal tim," kata Bima Sakti dalam wawancara usai pertandingan yang dipantau Suara.com lewat layar kaca.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF, 7 Pemain Garuda Asia Dapat Beasiswa dari Borneo FC

"Saya berterima kasih kepada pemain, orang tua, pelatih mereka (para pemain) di SSB dan akademi. Mereka yang paling berjasa," sambungnya.

"Kemenangan ini saya persembahkan untuk anak-anak saya Bimantara, Erisa Jeje ...selalu dukung saya, istri juga orang tua saya dan masyarakat Indonesia."

Sebelum partai final dimulai, Bima mengaku jika ia tidak bosan-bosannya memotivasi para pemainnya.

Selain motivasi dari tim pelatih, PSSI juga mendatangkan orang tua para pemain untuk mendongkrak semangat para penggawa Garuda Asia di partai puncak.

"Yang pasti, kita bilang ke pemain ini kesempatan. Tak akan terulang dalam karier kalian," jelas Bima.

Baca Juga: Sejumlah Pemain Persib Absen di Laga Kontra PSIS Semarang, Termasuk Beckham Putra

"Semua bertekad memberikan kado di hari kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus nanti," tambahnya.

Sukses merebut gelar Piala AFF, Bima berharap anak-anak asuhnya tetap rendah hati. Karena para pemain tersebut harus bersiap menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

"Harapannya, pemain tetap rendah hati. Tidak boleh sombong dan jangan ada euforia berlebihan," ujarnya.

"Karena kita masih akan menghadapi Kualifikasi Piala Asia."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI