Suara.com - Berikut profil Nguyen Quoc Tuan, pelatih Vietnam U-16 yang akan menjadi lawan Bima Sakti dan Timnas Indonesia U-16 di final Piala AFF U-16 2022.
Timnas Indonesia U-16 dan Vietnam akan kembali bertemu di Piala AFF U-16 2022. Kali ini, kedua tim akan bertemu di partai puncak, Jumat (12/8).
Kedua tim akan kembali bertemu di partai puncak usai berhasil menang atas lawan-lawannya di babak semifinal, yakni Thailand dan Myanmar.
Timnas Indonesia U-16 berhasil menang atas Myanmar di babak semifinal lewat drama adu penalti, usai bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Baca Juga: Ikut Bersyukur, Bima Sakti Sebut Orang Tua Motivasi Terbesar Pemain di Final Piala AFF U-16
Sedangkan Vietnam mampu menang atas kandidat kuat lainnya, Thailand dengan skor 2-0, sesaat sebelum laga Timnas Indonesia U-16 dimulai.
Pertemuan ini akan menjadi pertemuan kedua tim di Piala AFF U-16 2022. Sebelumnya, baik Indonesia dan Vietnam pernah bertemu di babak grup.
Sebagai informasi, Indonesia dan Vietnam sama-sama berada di grup A, di mana kedua tim sempat bersua di laga terakhir fase grup.
Di laga terakhir grup A itu, Timnas Indonesia U-16 mampu mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 2-1 dan memastikan lolos ke semifinal sebagai juara grup.
Sedangkan Vietnam bisa dikatakan beruntung, sebab berhasil ke semifinal usai menjadi Runner Up grup terbaik di gelaran ini.
Baca Juga: Datangkan Orang Tua Penggawa Timnas Indonesia U-16, Iwan Bule Dapat Pujian Netizen
Meski terkesan beruntung, Vietnam sendiri merupakan salah satu kandidat kuat untuk menjadi juara Piala AFF U-16 2022.
Hal ini telah ditunjukkan sejak babak grup, dengan berhasil mencetak 13 gol dan kebobolan 3 gol saja sepanjang turnamen.
Apiknya penampilan Vietnam ini sendiri tak lepas dari tangan dingin sang pelatih, yakni Nguyen Quoc Tuan yang ditunjuk menjadi nahkoda belum lama ini.
Lantas, siapakah sosok Nguyen Quoc Tuan itu?
Pelatih yang Kerap Dikritik
Nguyen Quoc Tuan sendiri sejatinya tak punya kiprah mentereng bila dibandingkan pelatih Vietnam lainnya seperti Park Hang-seo di tim senior dan Dinh The Nam di tim U-19.
Meski kalah secara prestasi dibanding kedua nama itu, Nguyen Quoc Tuan dinilai sebagai pelatih berpengalaman di Vietnam.
Sebelum ditunjuk untuk menukangi Vietnam U-16 pada Juni lalu, Nguyen Quoc Tuan tercatat pernah melatih Vietnam U-22.
Tercatat, dirinya pernah menukangi Vietnam U-22 di ajang Piala AFF U-23 pada 2019 lalu, saat Timnas Indonesia keluar sebagai juara.
Di tangannya, Vietnam U-22 mampu lolos ke semifinal, sebelum ditumbangkan oleh Indonesia dan gagal melangkah ke semifinal.
Meski punya kiprah bersama Vietnam U-22, nama Nguyen Quoc Tuan kerap mendapat kritikan dalam periode kepelatihannya.
Sebab, dirinya ditunjuk untuk menggantikan Hoang Anh Tuan. Penunjukkan ini sempat menuai kritikan dari media Vietnam seperti Lao Dong.
Dalam artikelnya yang tayang pada Juli lalu, Lao Dong menuliskan bahwa Nguyen Quoc Tuan harus membuktikan dirinya sebagai pengganti Hoang Anh Tuan.
Sebab, kiprahnya di tim U-22 tak terbilang baik, karena hanya berhasil menempati peringkat ketiga di Piala AFF U-23 2019 lalu.
Sejauh ini tak ada info lebih lanjut mengenai sosok Nguyen Quoc Tuan. Dari media-media ternama Vietnam pun hanya diketahui dirinya dulunya merupakan pelatih tim U-22 dan tim U-16 saat ini.
Kontributor: Felix Indra Jaya