Suara.com - Timnas Indonesia U-16 berhasil memastikan satu tempat di fase semifinal Piala AFF U-16 2022 usai menumbangkan Vietnam U-16 dengan skor 2-1 pada laga terakhir Grup A, Sabtu (6/8/2022).
Lolos ke semifinal, Timnas U-16 dipastikan akan berjumpa tim yang menjadi juara klasemen akhir Grup C Piala AFF U-16.
Setidaknya masih ada tiga kandidat yang berpotensi besar menjadi lawan Timnas U-16 di semifinal, yakni Malaysia, Myanmar, dan Kamboja.
Saat ini, Malaysia memang menjadi pemimpin sementara klasemen Grup C dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan. Mereka unggul selisih gol atas Myanmar yang juga mengumpulkan koleksi serupa.
Baca Juga: Tumbang dari Timnas Indonesia U-16, Pelatih Vietnam Singgung Kejadian di Piala AFF U-19
Dua tim ini akan melewati pertandingan penentu. Laga pamungkas Grup C akan berlangsung pada 8 Agustus 2022. Myanmar akan berjumpa Kamboja, sedangkan Malaysia bersua Australia.
Dengan demikian, timnas Indonesia U-16 berpeluang besar berjumpa Malaysia di semifinal Piala AFF U-16 2022, tentu dengan berbagai syarat.
Skenario ini bisa terwujud apabila timnas Malaysia U-16 mampu menumbangkan Australia pada laga terakhir. Sementara itu, Myanmar harus kalah, seri, atau tidak menang lebih dua gol atas Kamboja.
Apabila Malaysia mampu menang pada laga pamungkas, dan Myanmar meraih hasil sesuai skenario di atas, maka Harimau Malaya akan menjadi juara klasemen akhir Grup C.
Status ini akan mempertemukan Malaysia dengan Indonesia di partai semifinal. Sedangkan pertandingan semifinal lainnya akan menghadirkan duel antara Juara Grup B dengan runner-up terbaik pada fase grup.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Jalani Latihan Ringan Jelang Semifinal Piala AFF
Sebelumnya, timnas Indonesia U-16 sukses memastikan posisi puncak klasemen akhir Grup A Piala AFF U-16 2022 seusai menjegal Vietnam pada laga pamungkas.
Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8/2022) malam, Arkhan Kaka Putra dan Nabil Asyura menjadi pahlawan bagi skuad Garuda Asia --julukan timnas Indonesia U-16 di laga ini.
Dengan tambahan tiga poin, Timnas Indonesia U-16 lolos ke semifinal sebagai pemuncak klasemen Grup A dengan torehan 9 poin dari tiga pertandingan.
Sementara Vietnam yang finis di posisi runner-up, masih menunggu hasil grup lain untuk memperebutkan status runner-up terbaik demi mengisi satu slot di semifinal Piala AFF U-16 2022.
Jadwal semifinal Piala AFF U-16 2022:
Rabu, 10 Agustus 2022
Juara Grup B versus Runner-up Terbaik Grup A,B,C
Indonesia U-16 vs Juara Grup C
[Muh Adif Setiawan]