Beri Dukungan, Hokky Caraka Doakan Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022

Arif Budi Suara.Com
Minggu, 07 Agustus 2022 | 15:43 WIB
Beri Dukungan, Hokky Caraka Doakan Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022
Pemain Timnas Indonesia U-16 Narendra Tegar Islami (kedua kanan) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-16 Nguyen Cong Phuong (kanan) pada laga AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Sabtu (6/7/2022). [ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka, ikut mendukung juniornya secara langsung. Pemain asal Gunungkidul tersebut terlihat menyaksikan laga timnas Indonesia U-16 vs Vietnam U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (6/8/2022).

Timnas Indonesia U-16 awalnya tertinggal lebih dahulu berkat tendangan penalti Nguyen Cong Phuong pada menit ke-41. Skuad Garuda Asia pun tertinggal 1-0 di babak pertama.

Beruntung di awal-awal babak kedua anak asuh Bima Sakti mampu tampil cemerlang. Buktinya timnas Indonesia U-16 berhasil membalikkan keadaan dalam waktu empat menit saja.

Arkhan Kaka berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-52. Pemain nomor punggung 8 ini berhasil menanduk bola kiriman dari Narendra Tegar.

Baca Juga: Pantau Timnas Indonesia U-16 saat Kalahkan Vietnam, Ini Kata Dennis Wise

Selang empat menit kemudian, Arkhan Kaka menciptakan umpat kunci ke Nabil Asyura yang akhirnya mampu menjebol gawang Vietnam U-16. Timnas Indonesia U-16 berbalik unggul 2-1 dan skor bertahan hingga akhir pertandingan.

Melihat kemenangan timnas Indonesia U-16 yang lolos ke semifinal, Hokky Caraka kemudian mendoakan juniornya bisa juara di Piala AFF U-16 2022. Ia pun mengingatkan agar para pemain tidak star syndrome.

Penyerang Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka (kiri). [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]
Penyerang Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka (kiri). [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]

"Buat adik-adik semoga bisa juara AFF U-16 dan jangan star syndrome. Terus bisa bela timnas lagi," ucap Hokky Caraka saat ditemui di Stadion Maguwoharjo.

Hokky Caraka sendiri menonton lagai timnas Indonesia U-16 tidak sendirian. Ia bertemu pelatih lamanya selama di Garuda Select, yaitu Dennis Wise.

Adapun timnas Indonesia U-16 kini berhasil melaju ke semifinal Piala AFF U-16 2022. Skuad Garuda Asia berpotensi menghadapi Malaysia atau Myanmar yang akan berebut jadi pemuncak Grup C.

Baca Juga: Kalahkan Vietnam Dan Lolos Semifinal Piala AFF U-16, Timnas Indonesia Diguyur Bonus Rp 100 Juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI