Mikel Arteta Senang Arsenal Terlihat "Lapar" saat Kalahkan Crystal Palace

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 06 Agustus 2022 | 06:45 WIB
Mikel Arteta Senang Arsenal Terlihat "Lapar" saat Kalahkan Crystal Palace
Manajer Arsenal, Mikel Arteta. [DANIEL LEAL O / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Arsenal, Mikel Arteta senang dengan performa timnya ketika mengalahkan Crystal Palace dalam laga pekan pembuka Liga Inggris 2022/2023, Sabtu (6/8/2022) dini hari WIB.

Duel Crystal Palace vs Arsenal yang berlangsung di Selhurst Park, London itu dimenangkan The Gunners dengan skor 2-0. Gol-gol mereka dicetak Gabriel Martinelli pada menit 20 dan gol bunuh diri Marc Guehi (85’).

Kemenangan ini melanjutkan performa apik The Gunners selama pramusim. Mereka tampil energik, tajam dan lapar sebagaimana dinilai Mikel Arteta.

Winger Arsenal, Gabriel Martinelli (ketiga dari kiri) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai membobol gawang Crystal Palace dalam laga pekan pembuka Liga Inggris 2022/2023 di Selhurst Park, London, 5 Agustus 2022. JUSTIN TALLIS / AFP.
Winger Arsenal, Gabriel Martinelli (ketiga dari kiri) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai membobol gawang Crystal Palace dalam laga pekan pembuka Liga Inggris 2022/2023 di Selhurst Park, London, 5 Agustus 2022. JUSTIN TALLIS / AFP.

“Saya memiliki perasaan ini selama beberapa minggu pertama sejak para pemain memulai pramusim," kata Mikel Arteta dikutip dari BBC Sport, Sabtu (6/8/2022).

Baca Juga: Daftar Lengkap Transfer Pemain di Liga Inggris 2022-23: Leicester City Belum Rekrut Pemain Anyar

"Mereka siap, mereka terlihat lapar, dengan mentalitas bahwa mereka benar-benar ingin menang."

Menurut Mikel Arteta, Arsenal yang di laga ini sudah menurunkan para rekrutan anyarnya seperti Gabriel Jesus dan Oleksandr Zinchenko, disebutnya telah bermain sesuai strategi yang dia inginkan.

"Tim datang ke sini untuk bermain seperti yang kami inginkan - kami dominan, kami adalah ancaman, kami benar-benar hidup dan tajam sejak awal," jelas Arteta.

"Kemudian ketika kami merasa di bawah tekanan, kami mengatasinya dengan ketahanan," tambahnya.

Baca Juga: 5 Bek Kiri Termahal di Bursa Transfer Musim Panas 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI