Suara.com - Tim nasional U-16 Laos mengincar satu tempat di semifinal Piala AFF U-16 2022 seusai menahan imbang Thailand dengan skor 1-1 pada laga Grup B di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis malam.
"Target kami mau melaju ke semifinal. Namun, kami fokus menjalani laga demi laga, di mana berikutnya kami akan menghadapi Brunei Darussalam," ujar pelatih timnas U-16 Laos Kanlaya Sysomvang seusai pertandingan.
Laos, Kanlaya melanjutkan, akan berupaya menang dengan membuat banyak gol saat bersua Brunei Darussalam pada Minggu (7/8) di Stadion Sultan Agung, Bantul, mulai pukul 15.00 WIB.
Saat ini, Laos berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup B dengan dua poin dari dua laga dengan selisih gol nol. Mereka persis berada di bawah peringkat kedua Thailand yang mengoleksi empat poin dari dua laga dengan selisih gol +5.
Baca Juga: Lawan Vietnam Jadi Penentuan ke Semifinal, Kualitas Timnas Indonesia U-16 Bakal Diuji
Adapun pemimpin klasemen Grup B adalah Timor Leste, juga dengan empat poin dari dua pertandingan tetapi memiliki selisih gol (+10) lebih baik dari Thailand.
Artinya, Laos dapat melaju langsung ke empat besar jika mengalahkan Brunei Darussalam, yang sudah dipastikan tak ke semifinal karena belum mengumpulkan poin dari dua laga, dengan selisih skor minimal 11 supaya dapat melampaui selisih gol Timor Leste.
Meski begitu, Laos juga mesti berharap laga Timor Leste kontra Thailand, yang digelar juga pada Minggu (7/8) mulai pukul 15.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman, berakhir sama kuat.
Sebab, andai partai Timor Leste versus Thailand tak seri, maka Laos tersingkir dari Piala AFF U-16 2022.
"Demi menang dan membuat banyak gol, kami mesti membuat banyak peluang saat bertemu Brunei Darussalam," tutur Kanlaya.
Baca Juga: Piala AFF U-16: Timor Leste Gilas Brunei Darussalam dengan Skor 10-0
Piala AFF U-16 2022, yang berlangsung pada 31 Juli-12 Agustus, diikuti oleh 12 negara yang dibagi ke dalam tiga grup.
Grup A dihuni Indonesia, Vietnam, Filipina dan Singapura. Grup B beranggotakan Thailand, Timor Leste, Laos dan Brunei Darussalam, lalu di Grup C ada Malaysia, Australia, Myanmar dan Kamboja.
Agar lolos ke semifinal, tim peserta harus menjadi juara grup atau menduduki peringkat kedua terbaik fase grup.
Nantinya, di semifinal, juara Grup A akan melawan juara Grup C, sementara pemuncak Grup B akan menghadapi peringkat kedua terbaik fase grup yang berasal dari Grup A atau C.
Akan tetapi, kalau tim peringkat kedua terbaik fase grup berasal dari Grup B, maka semifinal akan mempertemukan juara Grup B melawan juara Grup C, lalu juara Grup A menjajal kekuatan tim peringkat kedua terbaik dari Grup B.
Namun, melihat posisi klasemen saat ini, tidak ada kemungkinan tim "runner up" terbaik berasal dari Grup B karena poin maksimal yang bisa diraih peringkat kedua grup tersebut adalah lima poin, sementara di Grup A, peringkat kedua sementara yakni Vietnam sudah mendapatkan enam poin, demikian Antara.